TRIBUNNEWS.COM - Berikut adalah Kunci Jawaban Tema 7 Kelas 3 SD Halaman 93, 94, 95 dan 96 Subtema 2 Pembelajaran 4.
Buku Tematik Tema 7 Kelas 3 SD berjudul Perkembangan Teknologi.
Subtema 2 pada Buku Tematik ini berjudul Perkembangan Teknologi Produksi Sandang.
Sebelum melihat kunci jawaban Buku Tematik, siswa dapat terlebih dahulu memahami soal kemudian menjawabnya sendiri.
Kunci jawaban pada artikel ini digunakan sebagai panduan dan pembanding oleh orang tua untuk mengoreksi pekerjaan anak.
Baca juga: Kunci Jawaban Tema 7 Kelas 3 SD Halaman 41, 42, 43, 44, 45, 48, 49, 50 Subtema 1 Pembelajaran 5
Baca juga: Kunci Jawaban Tema 7 Kelas 3 SD Halaman 64, 76, 77, 79 dan 81: Isi Cerita Setiap Paragraf
Kunci Jawaban Tema 7 Kelas 3 SD Subtema 2 Pembelajaran 4 halaman 93, 94, 95 dan 96.
Pembelajaran 4
AYO MEMBACA (Halaman 91-92)
Jenis-jenis Pakaian
Lani sedang mengamati pakaiannya. Ternyata ia memiliki banyak jenis pakaian. Ada pakaian yang ia gunakan sehari-hari. Ada juga pakaian yang ia gunakan pada waktu tertentu.
Salah satu jenis pakaian Lani adalah seragam sekolah. Lani mengenakan seragam saat pergi ke sekolah. Teman-teman Lani juga mengenakan seragam saat ke sekolah. Mereka mengenakan seragam sesuai jadwal.
Sepulang sekolah, Lani mengganti baju seragamnya dengan pakaian rumah. Lani memiliki beberapa jenis pakaian rumah. Lani mengenakan kaus, celana selutut, atau rok saat di rumah. Lani juga memiliki beberapa baju yang digunakan saat tidur.
Lani memiliki baju yang dipakai untuk berolahraga. Lani mengenakan baju olahraga yang sesuai dengan ukuran tubuhnya. Bahan baju olahraga Lani mudah menyerap keringat. Lani dapat bergerak bebas dengan baju olahraganya.
Lani memiliki beberapa baju yang digunakan untuk waktu tertentu. Ada baju hangat yang digunakan saat udara dingin. Ada juga gaun yang biasa digunakan saat pergi ke pesta.
Lani bersyukur memiliki cukup pakaian. Ia teringat orang zaman dahulu yang hanya memiliki satu jenis pakaian. Lani menyayangi semua pakaiannya. Ia memakainya dengan hati-hati agar tidak cepat rusak.
Kunci Jawaban Tema 7 Kelas 3 SD Halaman 93
Jawaban:
Paragraf 1: Pakaian Lani ada banyak jenisnya
Paragraf 2: Salah satu jenis pakaian Lani adalah seragam sekolah
Paragraf 3: Lani juga memiliki pakaian rumah dan pakaian tidur
Paragraf 4: Lani memiliki baju olahraga yang mudah menyerap keringat
Paragraf 5: Lani juga mempunyai baju untuk pesta dan baju hangat
Paragraf 6: Orang zaman dulu hanya memiliki satu jenis pakaian
Baca juga: Kunci Jawaban Tema 8 Kelas 3 SD Halaman 4, 5, 7, dan 8 Subtema 1 Pembelajaran 1
Kunci Jawaban Tema 7 Kelas 3 SD Halaman 94
Jawaban:
Jenis Pakaian
- Pakaian mengaji: kerudung untuk perempuan, sarung untuk laki-laki
- Pakaian guru: seragam guru, batik
- Pakaian tidur: piyama
- Pakaian olahraga: kaos dan celana yang mudah menyerap keringat
- Pakaian bermain: kaus dan celana
Kunci Jawaban Tema 7 Kelas 3 SD Halaman 95
Jelaskan manfaat saling menghargai perbedaan!
Jawaban: Manfaat saling menghargai adalah tidak menyakiti hati dan menjaga kedamaian.
Amatilah anak-anak di sekitar rumahmu!
Apakah mereka beragam?
Dalam hal apa saja?
Apa yang kamu lakukan terhadap mereka?
Ceritakanlah! Tuliskan ceritamu pada tempat tersedia!
Jawaban:
Anak-anak di sekitar rumahku beragam. Seperti Doni yang sangat menyukai permainan sepak bola. Iva menyukai permainan memasak. Sedangkan aku lebih suka lompat tali. Walaupun hal yang kami suka berbeda, kami tetap bisa bermain bersama. Kadang Aku dan Iva ikut bermain sepak bola bersama Doni. Bahkan Doni juga bermain memasak dan lompat tali bersamaku dan Iva.
Baca juga: Kunci Jawaban Tema 7 Kelas 3 SD Halaman 53, 55, dan 58, Pembelajaran 6 Subtema 1
Kunci Jawaban Tema 7 Kelas 3 SD Halaman 96
Manusia tidak hanya beragam dari pakaian yang dipakai.
Tempat tinggal manusia juga beragam.
Ada yang tinggal di tengah kota dan ada yang di desa.
Sebagian teman-temanmu ada yang hidup di tepi sungai.
Mereka pandai berenang.
Mereka pandai meluncur di dalam air.
Ingatkah kamu saat berlatih gerakan meluncur di dalam air?
Gerakan meluncur dalam air harus lurus dan seimbang.
Amati kembali pelajaran tentang gerakan meluncur.
Apa saja yang dilakukan saat meluncur di air?
Jawaban:
1. Berdiri di dekat dinding kolam dengan sikap membelakangi dinding kolam. Salah satu kaki menempel pada dinding untuk melakukan tolakan.
2. Kedua lengan lurus ke atas, di samping telinga dengan ibu jari saling berkaitan.
3. Ambil napas dalam-dalam, condongkan tubuh ke depan. Usahakan agar ujung jari tangan yang lebih dahulu masuk ke dalam air.
4. Tolakkan kaki yang menempel pada dinding kolam sampai tubuh terdorong ke depan.
5. Kepala berada di antara lengan saat di dalam air, posisi tubuh di atas permukaan air.
6. Saat meluncur, tubuh bergerak lurus ke depan. Biarkan sampai ia berhenti melaju.
Disclaimer:
Jawaban di atas hanya digunakan oleh orang tua untuk memandu proses belajar anak.
Soal ini berupa pertanyaan terbuka yang artinya ada beberapa jawaban tidak terpaku seperti di atas.
(Tribunnews.com/Widya)