TRIBUNNEWS.COM - Berikut kunci jawaban Buku Tematik Tema 9 Kelas 5 SD halaman 113, 114, 115, dan 116.
Buku Tematik Tema 9 untuk SD kelas 5 edisi revisi 2017 ini berjudul Benda-Benda di Sekitar Kita.
Subtema 2 dalam Buku Tematik ini berjudul Benda dalam Kegiatan Ekonomi.
Dalam artikel ini, berisi kunci jawaban soal yang ada dalam pembelajaran 6 di halaman 113, 114, 115, dan 116.
Kunci jawaban Buku Tematik Tema 9 kelas 5 SD ditujukan kepada orang tua atau wali sebagai pedoman dalam mengoreksi hasil belajar anak.
Sebelum melihat kunci jawaban, siswa harus terlebih dahulu menjawab soal sendiri.
Setelah itu, gunakan artikel ini untuk mengoreksi hasil pekerjaan siswa.
Baca juga: Kunci Jawaban Kelas 4 SD Tema 8 Halaman 160 161 162 165 166 Buku Tematik Daerah Tempat Tinggalku
Baca juga: KUNCI JAWABAN Buku Tematik Tema 9 Kelas 6 SD Halaman 51 52 53 54 55 56 57 58 59 60 Pembelajaran 5
Berikut Kunci Jawaban Tema 9 Kelas 5 SD Halaman 113 114 115 116 Buku Tematik Subtema 2 Pembelajaran 6 yang Tribunnews kutip dari Buku Guru dan Siswa serta beberapa sumber lainnya:
Kunci Jawaban Halaman 113
Ayo Berlatih
Sekarang coba kamu pilih salah satu iklan di televisi. Gambarlah benda-benda yang ada dalam iklan televisi. Selanjutnya, buat kesimpulan tertulis isi iklan yang kamu pilih dalam lembaran kertas. Presentasikan hasil kesimpulanmu secara lisan di depan kelas. Bapak/Ibu Guru akan menilai hasil kesimpulan isi iklanmu tersebut.
Jawab:
Isi dan kesimpulan dari iklan
Iklan tersebut berisi ajakan kepada masyarakat agar rajin menyikat gigi, karena dengan menyikat gigi akan membuat gigi menjadi bersih, sehat, dan kuat.
Baca juga: KUNCI JAWABAN Tema 9 Kelas 5 SD Halaman 104 105 107 109 Buku Tematik Subtema 2 Pembelajaran 5
Kunci Jawaban Halaman 114
Ayo Berlatih
1. Hidup rukun artinya saling menghormati, saling membantu, dan saling menyayangi. Hidup rukun hendaknya dilakukan baik di lingkungan rumah, sekolah, maupun di lingkungan masyarakat. Bagaimana kamu menciptakan kerukunan saat di rumah, di sekolah, dan di masyarakat lingkungan tempat tinggalmu? Uraikan dalam kolom berikut.
Jawab:
Menciptakan kerukunan saat di rumah:
- Makan bersama keluarga
- Menghormati orang tua
- Saling menghargai pendapat anggota keluarga
- Membantu orang tua mengerjakan pekerjaan rumah
Menciptakan kerukunan di sekolah:
- Membantu menjelaskan, jika ada teman yang tidak mengerti
- Hormat dan patuh pada guru
- Belajar bersama
- Tidak bertengkar antar siswa di sekolah
Menciptakan kerukunan di masyarakat lingkungan tempat tinggal:
- Mengikuti kegiatan kerja bakti
- Menyapa sesama tetangga
- Membantu tetangga yang sedang kesusahan
- Menengok tetangga yang sakit
2. Apakah kerukunan bagimu memberikan rasa aman? Mengapa? Uraikan dalam kolom berikut.
Jawab:
Iya, kerukunan dapat memberikan rasa aman karena dengan hidup rukun saling menghargai dan menghormati bisa terjalin hubungan persaudaraan dan mempererat tali silahturahmi.
Baca juga: Kunci Jawaban Buku Tematik SD Kelas 6 Tema 8 Halaman 42 43 44 45 46: Revolusi Bumi
Baca juga: Kunci Jawaban Buku Tematik Tema 8 Kelas 5 SD Halaman 36, 37, 38, 39, 40, 41, 42
Kunci Jawaban Halaman 115 116
Ayo Mengamati
Perhatikan peristiwa-peristiwa yang mengutamakan kerukunan berikut.
1. Apa yang dikerjakan anak-anak dalam gambar? Apakah mencerminkan kerukunan saat di sekolah? Tuliskan pendapatmu pada kotak berikut.
2. Apa yang dikerjakan oleh bapak-bapak pada gambar di atas? Di manakah sikap atau perilaku pada gambar sering dilakukan? Tuliskan pendapatmu pada kotak berikut.
Jawab:
1. Anak-anak dalam gambar pertama sedang merapikan buku-buku di perpustakaan bersama-sama. Iya, kegiatan yang mereka lakukan sudah mencerminkan kerukunan saat di sekolah. Ini termasuk kegiatan kerja bakti, mereka bekerja bersama secara sukarela untuk kepentingan bersama.
2. Bapak-bapak pada gambar kedua sedang melakukan kegiatan ronda atau siskamling. Sikap atau perilaku ini sering dilakukan di lingkungan masyarakat. Ronda dan siskamling ini adalah bagian dari usaha masyarakat untuk menjaga keamanan lingkungan tempat tinggal mereka.
Ayo Berlatih
1. Apa yang kamu lakukan saat di depan rumahmu ada kegiatan membersihkan lingkungan atau kerja bakti? Tuliskan pada kolom berikut.
2. Apa manfaat dari hidup rukun?
Jawab:
1. Saat di depan rumah ada kegiatan membersihkan lingkungan atau kerja bakti, yang dapat kita lakukan adalah ikut membantu dalam kegiatan tersebut karena dapat menambah silaturahmi dan terjalinnya hubungan persaudaraan antar saudara maupun tetangga.
2. Manfaat hidup rukun salah satunya adalah dapat membuat hati, jiwa, dan pikiran kita tenang karena tidak ada perkelahian ataupun semacamnya.
*) Disclaimer : Jawaban di atas hanya digunakan oleh orang tua untuk memandu proses belajar anak. Soal ini berupa pertanyaan terbuka yang artinya ada beberapa jawaban tidak terpaku seperti di atas.
(Tribunnews.com/Latifah)