Tindakan tersebut didorong oleh kebutuhan keamanan dan keselamatan.
Bersama-sama, tingkat keamanan dan fisiologis dari hierarki membentuk apa yang sering disebut sebagai kebutuhan dasar.
Baca juga: Mengenal Ekonomi Makro: Pengertian, Ruang Lingkup, Tujuan, dan Kebijakan Ekonomi Makro
3. Kebutuhan Sosial
Manusia merupakan makhluk sosial yang artinya tidak dapat hidup sendiri tanpa bantuan manusia lainnya.
Kebutuhan sosial dalam hierarki Maslow mencakup hal-hal seperti cinta, penerimaan, dan kepemilikan.
Pada tingkat ini, kebutuhan akan hubungan emosional dapat mendorong perilaku manusia.
Beberapa hal yang memenuhi kebutuhan tersebut antara lain:
- Persahabatan
- Keterikatan romantis
- Keluarga
- Kelompok sosial
- Grup komunitas
- Gereja dan organisasi keagamaan.
Manusia membutuhkan keberadaan manusia lainnya untuk menghindari masalah seperti kesepian, depresi, dan kecemasan.