News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Buku Tematik

Bagaimana Kondisi Alam Singapura? Tema 8 Kelas 6 Halaman 25 26 27

Penulis: Pondra Puger Tetuko
Editor: Tiara Shelavie
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kunci jawaban buku tematik tema 8 kelas 6 halaman 25 26 27 28 tentang peta Asia Tenggara.

TRIBUNNEWS.COM - Berikut jawaban soal 'Bagaimana kondisi alam Singapura?' dalam Buku Tematik tema 8 kelas 6 SD halaman 25 26 27.

Buku tematik tema 8 kelas 6 SD/MI mengulas materi tentang peta Asia Tenggara.

Sebelum menengok jawaban Buku Tematik tema 8 kelas 6 halaman 25 26 27, siswa diharapkan mengerjakan soal secara mandiri terlebih dahulu.

Kemudian gunakan artikel ini untuk mengoreksi hasil pekerjaan siswa.

Tribunnews.com tidak bertanggung jawab dalam perbedaan jawaban pada Buku Tematik tema 8 kelas 6 halaman 25 26 27.

Kunci jawaban buku tematik tema 8 kelas 6 halaman 25 26 27 tentang peta Asia Tenggara

Baca juga: Apa yang Dimaksud dengan Negara Tetangga? Tema 8 Kelas 6 Halaman 20 21 23

Halaman 24

Keadaan Alam Negara Singapura

Singapura merupakan negara kepulauan. Pulau Singapura dengan ukuran panjang 41,8 km dan lebar 22,9 km merupakan pulau terbesar di negara itu.

Hampir semua wilayahnya berupa dataran rendah. Suhu udara di Singapura rata-rata 26º C.

Republik Singapura terletak 137 kilometer di utara khatulistiwa. Selat Johor memisahkan Malaysia dan Singapura.

Singapura merupakan negara kepulauan yang memiliki 63 pulau kecil. Pulau-pulau itu, antara lain Pulau Tekong, Pulau Ubin, dan Pulau Sentosa.

Lokasi tertinggi di Singapura berada di Bukit Timah dengan ketinggian 163,63 m.

Cagar alam yang terkenal terletak di Bukit Timah Nature Reserve. Ada pula taman botani yang terkenal, yaitu Singapore Botanic Garden.

Kunci jawaban Halaman 25

Dari informasi yang kamu peroleh, ditemukan fakta-fakta menarik tentang Singapura. Garis bawahi kata kunci dan informasi penting yang kamu dapatkan dari bacaan.

Olah kembali informasi-informasi tersebut dan sajikan dalam bentuk kartu informasi tentang Singapura.

Dalam kartu informasi tersebut, sajikan fakta-fakta yang menceritakan tentang kondisi alam Singapura dan fakta menarik lainnya.

Kondisi Alam Singapura:

Jawaban:

- Singapura merupakan negara kepulauan

- Suhu udara di Singapura rata-rata 26º C

- Singapura terletak 137 km di utara khatulistiwa

- Memiliki taman botani yang terkenal yaitu Singapore Botanic Garden

Fakta menarik tentang negara Singapura:

Jawaban:

- Hampir semua wilayahnya berupa dataran rendah.

- Suhu udara di Singapura rata-rata 26º C.

- Singapura merupakan negara kepulauan yang memiliki 63 pulau kecil.

Baca juga: Jelaskan Kosakata yang Terkait dengan Topik! Tema 8 kelas 6 Halaman 16 17 18

Kunci jawaban Halaman 26

Paman Alan menceritakan keadaan negara Singapura, salah satunya tentang kenyamanan dan kebersihannya. Singapura menjadi salah satu negara paling bersih di Asia.

Masyarakat Singapura sangat disiplin dalam menjaga kebersihan, baik lingkungan tempat tinggalnya maupun lingkungan sekitarnya.

Sebagai warga yang tinggal di negara yang kecil, rakyat Singapura sadar bahwa lingkungannya harus dijaga. Pemerintah Singapura pun menerapkan peraturan yang sangat ketat, untuk menjaga kenyamanan dan kebersihan negara.

Peraturan yang ketat, kedisiplinan, dan kepedulian penduduk terhadap lingkungannya itulah yang menjadikan Singapura sebagai salah satu negara terbersih di dunia.

Bacalah informasi singkat di bawah ini!

Negara Singapura

Singapura kini sudah menjadi negara maju dan sangat terkenal di dunia. Meskipun luas wilayahnya tidak seberapa, tetapi Singapura menjadi salah satu tujuan wisata dunia.

Selain perkembangannya yang pesat, negara Singapura ternyata juga mendapatkan predikat negara terbersih di dunia.

Rakyat dan pemerintah Singapura sangat sadar dan peduli akan kebersihan lingkungannya. Bahkan, untuk menjaga kebersihannya, pemerintah Singapura telah membuat peraturan ketat untuk seluruh masyarakat yang tinggal di negara tersebut.

Dari segala lingkup tentang aturan untuk kebersihan semuanya harus ditaati, bahkan tidak menyiram toilet saja akan dikenakan denda sangat tinggi.

Dari informasi yang kamu dapatkan tentang Singapura, jawablah pertanyaan di bawah ini!

1. Tuliskan hal-hal positif yang dapat kita contoh dari negara Singapura

Jawaban:

- Singapura sudah menjadi negara maju

- Singapura menjadi salah satu tujuan wisata dunia

- Singapura mendapatkan predikat negara terbersih di dunia

- Singapura merupakan negara dengan aturan yang ketat

2. Menurutmu, mungkinkah negara Indonesia menjadi salah satu negara terbersih di dunia seperti Singapura?

Jawaban:

Mungkin, jika warga negara Indonesia sangat sadar dan peduli akan kebersihan lingkungannya.

3. Apa yang harus dilakukan oleh masyarakat dan pemerintah Indonesia untuk mencapai tujuan tersebut?

Jawaban:

- Tingkat kesadaran masyarakat dan pemerintah Indonesia harus ditingkatkan

- Tingkat kepedulian masyarakat Indonesia harus ditumbuhkan

- Pemerintah Indonesia harus membuat aturan yang ketat

- Pemerintah Indonesia harus menyediakan fasilitas-fasilitas umum yang memadai

4. Menurutmu, apakah kebersihan negara Singapura merupakan hasil kerjasama pemerintah dan warganya?

Jawaban:

Ya, warga Singapura mendukung program pemerintah dan pemerintah Singapura membuat aturan-aturan yang bermanfaat serta menyediakan fasilitas-fasilitas penunjang.

Kunci jawaban Halaman 27

Pemerintah Singapura membuat peraturan yang ketat untuk seluruh masyarakat yang tinggal di negara tersebut. Setiap warga negara berkewajiban untuk menjaga lingkungannya sehingga setiap warganya dapat hidup di lingkungan yang baik dan sehat.

Sebagai warga negara Indonesia, kita juga memiliki kewajiban untuk menjaga lingkungan hidup agar tetap baik dan sehat. Kewajiban adalah sesuatu yang harus kita lakukan.

Menjaga lingkungan merupakan kewajiban yang harus ditunaikan oleh setiap anggota masyarakat tanpa membedakan umur, jenis kelamin, ataupun status sosial.

Kewajiban menjaga lingkungan dapat dimulai dari keluarga.

Keluarga adalah komunitas masyarakat yang paling kecil. Keberhasilan kita dalam melaksanakan kewajiban di lingkungan keluarga akan menentukan keberhasilan kita dalam melaksanakan kewajiban di lingkungan yang lebih besar.

Apa kewajibanmu sebagai anggota keluarga?

Bandingkan kewajibanmu dengan kewajiban temanmu di keluarganya!

Apakah sama? Apakah berbeda?

Setiap anggota keluarga memiliki kewajiban berbeda dalam kehidupan seharihari. Setiap keluarga pun memiliki kewajiban bekerja sama untuk memastikan kehidupan bermasyarakat berjalan dengan baik.

Salah satu kewajiban setiap keluarga dalam kehidupan bermasyarakat adalah menjaga kebersihan dan kesehatan lingkungan.

Apa yang dapat kita lakukan di rumah untuk menjaga lingkungan?

Jawaban: 

- Membuang sampah pada tempatnya

- Selalu menjaga kebersihan rumah dan lingkungan sekitar

- Membuat tempat pembuangan sampah

*) Disclaimer:

- Artikel ini hanya ditujukan kepada orang tua untuk memandu proses belajar anak.

 - Sebelum melihat kunci jawaban, siswa harus terlebih dahulu menjawabnya sendiri, setelah itu gunakan artikel ini untuk mengoreksi hasil pekerjaan siswa.

(Tribunnews.com/Pondra Puger)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini