News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Soal Latihan

Soal PTS, UTS Kelas 9 PJOK Semester 2, Lengkap dengan Kunci Jawabannya

Penulis: Muhammad Alvian Fakka
Editor: Tiara Shelavie
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi olahraga renang gaya dada - Kunci Jawaban dan soal PTS, UTS kelas 9 SMP/MTS PJOK semester 2 atau genap, dilengkapi soal pilihan ganda, dapat jadi bahan pembelajaran siswa.

TRIBUNNEWS.COM - Berikut contoh soal Penilaian Tengah Semester (PTS) atau Ujian Tengah Semester (UTS) kelas 9 PJOK semester 2 lengkap beserta kunci jawabannya.

Contoh soal PTS, UTS kelas 9 PJOK semester 2 ini terdiri dari beberapa sumber yang terdiri dari 35 soal pilihan ganda.

Kumpulah contoh soal PTS, UTS kelas 9 PJOK semester 2 ini ditujukan kepada orang tua atau wali untuk memandu proses belajar.

Sebelum menengok hasil kunci jawaban pastikan siswa harus terlebih dahulu menjawab soal PTS, UTS kelas 9 PJOK semester 2 ini.

Lalu gunakan artikel ini untuk mengoreksi hasil pekerjaan siswa.

Baca juga: Soal PTS, UTS Kelas 10 PJOK Semester 2: Pilihan Ganda dan Esai, Lengkap dengan Jawaban

Contoh soal PTS, UTS kelas 9 PJOK semester 2

1. Berikut ini gaya dalam pembelajaran renang kecuali .....

a. Gaya dada
b. Gaya bebas
c. Gaya punggung
d. Menyelam

Jawaban: D

2. Senam irama disebut juga dengan senam .....

a. senam lantai
b. senam ritmik
c. senam aerobik
d. senam gymnastic

Jawaban: B

3. Alat pertolongan pertama pada kecelakaan ( P3K ) yang digunakan untuk membalut luka agar terhindar dari infeksi adalah .....

a. perban / kasa
b. plester
c. kapas
d. bidai

Jawaban: A

4. Induk organisasi sepak bola di indonesia adalah .....

a. FIFa
b. FbVSI
c. PERbaSI
d. PSSI

Jawaban: D

5. Induk organisasi bola voli di indonesia adalah .....

a. PBSI
b. IBF
c. PERBASI
d. PBVSI

Jawaban: D

6. Perkenaan bola dengan saat melakukan passing bawah adalah .....

a. antara pergelangan tangan dan siku
b. antara suku dan bahu
c. pada genggaman tangan
d. pada telapak tangan

Jawaban: A

7. Di bawah ini adalah teknik dalam permainan bola basket,kecuali .....

a. melempar bola
b. mengontrol bola
c. menangkap bola
d. menggiring bola

Jawaban: B

8. Operan yang digunakan untuk jarak pendek adalah .....

a. operan dari samping
b. operan pantulan
c. operan dari atas kepala
d. operan setinggi dada

Jawaban: D

9. Organisasi bola basket internasional adalah .....

a. FINa
b. PERPaSaSI
c. FIFa
d. FIba

Jawaban: D

10 Permainan bola basket ditemukan oleh….

a. Tony When
b. James a.Naismith
c. James Morgan
d. George weah

Jawaban: B

Baca juga: Soal PTS, UTS Kelas 9 Bahasa Indonesia Semester 2: Pilihan Ganda dan Esai, Beserta Jawabannya

11. Induk organisasi tenis meja nasional adalah….

a. PTMI
b. PTMN
c. PTMSI
d. PTSI

Jawaban: C

12. Perpindahan servis pada permainan tenis meja terjadi jika jumlah poin kelipatan….

a. 2
b. 3
c. 4
d. 5

Jawaban: D

13. Pada permainan ganda tenis meja, bola dipukul secara….

a. bergantian
b. lurus
c. menyilang
d. sembarang

Jawaban: A

14. Kejuaraan dunia bulu tangkis untuk putra adalah….

a. Jarum Super championship
b. Sudirman Cup
c. Thomas Cup
d. Uber Cup

Jawaban: C

15. Di bawah ini olahraga yang hanya bisa dimainkan satu lawan satu adalah….

a. catur
b. bulutangkis
c. volly
d. pencak silat

Jawaban: A

16. Roll kip adalah istilah gerakan senam lantai untuk….

a. loncat harimau
b. guling depan
c. guling lenting
d. kayang

Jawaban: C

17. Sikap berdiri dengan tangan pada senam lantai di sebut ….

a. hand kip
b. hand stand
c. hand spring
d. standing

Jawaban: B

18. Sikap badan telentang yang membusur bertumpu pada kedua tangan dan kaki dengan siku-siku dan lutut lurus merupakan sikap….

a. loncat harimau
b. guling depan
c. guling lenting
d. kayang

Jawaban: D

19. Bentuk lapangan kasti adalah …..

a. segi tiga
b. segi empat
c. segi lima
d. segi enam

Jawaban: B

20. Untuk melatih kelincahan, latihan yang dilakukan adalah lari ….

a. jarak jauh
b. cepat
c. zig-zag
d. pagi

Jawaban: C

21. Pelindung badan yang digunakan oleh pesilat pada waktu pertandingan disebut .....

A. Body protector
B. Body building
C. Body proyektor
D. Body countack

Jawaban: A

22. Tujuan gerak menangkis adalah .....

A. menghindari pukulan lawan
B. menghindari tendangan lawan
C. membendung setiap pukulan dan tendangan
D. menghindari serangan lawan

Jawaban: C

23.Daya tahan disebut juga .....

A. Endurance
B. Speed
C. Power
D. Strength

Jawaban: A

24.Sikap awal guling depan dapat dilakukan dengan dua cara, yaitu .....

A. sikap jongkok dan berdiri
B. sikap jongkok dan berbaring
C. sikap berdiri dan terlentang
D. sikap terlentang dan berdiri

Jawaban: A

25.Posisi badan saat akan melakukan guling kebelakang yang benar adalah .....

A. membelakangi matras
B. di samping matras
C. di depan matras
D. di sebelah kanan matras

Jawaban: A

26.Cara menerima tongkat dalam lari Estafet ada dua cara yaitu .....

A. tangan kanan dan tangan kiri
B. visual dan non visual
C. selang -seling dan keseragaman
D. lurus dan zig zag

Jawaban: B

27. Lari Estafet termasuk nomor lari dalam olahraga .....

A. Bola besar
B. Bola kecil
C. Atletik
D. Senam

Jawaban: C

28.Untuk membentuk kekuatan otot perut dan punggung, gerakan yang dapat melatih kekuatan otot tersebut adalah .....

A. sit up dan push up
B. sit up dan back up
C. back up dan push up
D. back up dan pull up

Jawaban: B

29.Salah satu bentuk latihan untuk meningkatkan kelincahan adalah .....

A. shuttle run 
B. push up
C. squat jump
D. aquat trush

Jawaban: A

30. Gerakan yang dominan dilakukan dalam permainan sepak bola adalah .....

A. menendang bola
B. menahan bola
C. menggiring bola
D. menyundul bola

Jawaban: A

31. Bela diri yang diciptakan dinegara Indonesia adalah….

a. karate
b. pencak silat
c. gulat
d. judo

Jawaban: B

Baca juga: Soal PTS, UTS Kelas 9 Pendidikan Agama dan Budi Pekerti Semester 2, Lengkap Beserta Jawabannya

32. Nama lain berdiri dengan kedua tangan dalam senam lantai adalah….

a. kopstand
b. kayang
c. handstand
d. meroda

Jawaban: C

33. Berdiri dengan 1 kaki merupakan latihan untuk….

a. kecepatan
b. keseimbangan
c. kekuatan
d. kelenturan

Jawaban: B

34. Senam kesegaran jasmani termasuk dalam….

a. senam irama
b. senam alat
c. senam lantai
d. senam ketangkasan

Jawaban: A

35. Dibawah ini yang bukan perlengkapan untuk renang adalah….

a. Sepatu
b. kacamata renang
c. topi
d. sandal

Jawaban: B

*) Disclaimer: artikel ini hanya ditujukan kepada orangtua untuk memandu proses belajar anak.

Sebelum melihat kunci jawaban, siswa harus terlebih dahulu menjawabnya sendiri, setelah itu gunakan artikel ini untuk mengoreksi hasil pekerjaan siswa.

(Tribunnews.com/ Muhammad Alvian Fakka)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini