TRIBUNNEWS.COM - Inilah contoh soal ujian sekolah atau USP mata pelajaran bahasa Indonesia kelas 6 SD.
Contoh soal ujian sekolah atau USP Bahasa Indonesia kelas 6 SD dilengkapi dengan kunci jawaban.
Ujian sekolah Bahasa Indonesia bisa menjadi soal latihan bagi siswa kelas 6 SD yang hendak mengikuti ujian sekolah.
Siswa diharapkan dapat mengerjakan contoh soal Ujian Sekolah/UPS Bahasa Indonesia kelas 6 terlebih dahulu sebelum menengok kunci jawabannya.
Tribunnews.com tidak bertanggung jawab atas kesalahan jawaban pada contoh soal Ujian Sekolah/UPS Bahasa Indonesia kelas 6.
Baca juga: Contoh Soal Ujian Sekolah, USP Bahasa Indonesia Kelas 9 Lengkap dengan Jawaban
Berikut contoh soal ujian sekolah atau USP mata pelajaran bahasa Indonesia kelas 6 SD:
Berilah tanda silang (x) di depan huruf a, b, c, atau d di depan jawaban yang benar!
1. Perhatian !
Pengumuman
Diumumkan kepada siswa kelas VI SD Berbudi Luhur, bahwa kegiatan mengamati ekosistem sawah memerlukan waktu yang cukup lama. Oleh karena itu pelaksanaan kegiatan tersebut akan dilaksanakan pada hari Minggu, 27 September 2015 pukul 08.00 WIB. Siswa kelas VI agar sudah berkumpul pukul 07.45 dan membawa semua perlengkapan yang dibutuhkan dalam kegiatan tersebut.
Isi pengumuman di atas yang tepat adalah….
A. Pelaksanaan kegiatan mengamati ekosistem sawah siswa kelas VI SD Berbudi Luhur pada Minggu, 27 September 2015
B. Siswa kelas VI berkumpul pada Minggu, 27 September 2015, pukul 07.45 untuk mengamati ekosistem sawah.
C. Kegiatan mengamati ekosistem sawah yang dilakukan siswa kelas VI SD Berbudi Luhur memerlukan waktu yang cukup lama.