TRIBUNNEWS.COM - Proses daftar ulang pada Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Provinsi Banten 2023 akan berakhir besok, Senin (3/7/2023) hingga JUmat (7/7/2023).
Daftar ulang PPDB Banten 2023 ini dibuka bagi Calon Peserta Didik Baru (CPDB) untuk jenjang SMA jalur Afirmasi.
Adapun hasil seleksi PPDB Banten 2023 telah diumumkan pada Jumat (30/6/2023).
Pengumuman PPDB Banten 2023 dapat dilihat melalui laman https://ppdb.bantenprov.go.id/.
Sebelum melakukan daftar ulang, calon siswa wajib mencetak bukti penerimaan PPDB Banten 2023.
Setelah itu, calon siswa dapat melakukan daftar ulang PPDB Banten 2023 dengan cara sebagai berikut:
Baca juga: Cara Daftar Ulang PPDB Bali 2023 SMA dan SMK, Dibuka Besok Pagi, Ini Linknya
Cara Daftar Ulang PPDB Banten 2023
1. Peserta didik yang telah diterima pada satuan pendidikan wajib melakukan daftar ulang;
2. Jika sampai batas waktu yang telah ditetapkan calon peserta didik yang telah diterima tidak mendaftarkan ulang maka dianggap mengundurkan diri;
3. Kuota calon peserta didik yang mengundurkan diri akan diisi oleh calon peserta didik sesuai urutan selanjutnya pada jalur tersebut, hingga memenuhi kuota pada jalur tersebut;
4. Persyaratan daftar ulang bagi calon peserta didik yang dinyatakan diterima dengan menunjukkan :
a. Dokumen asli;
b. Kartu pendaftaran asli;
c. Bukti tanda lulus seleksi yang dikeluarkan oleh sistem Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB);