- Cetak form tes kesehatan yang dapat diunduh di laman https://datapokok.unnes.ac.id,
- Alat tulis.
Selain itu, mahasiswa wajib mengenakan kemeja berkerah warna bebas dan bersepatu.
Baca juga: Cara Bayar Biaya Kuliah Unnes Jalur Mandiri Reguler 2023, Dilakukan Setelah Isi Data Diri
3. Registrasi Online dan Verifikasi
Setelah melakukan pembayaran biaya pendidikan, calon mahasiswa wajib melaksanakan dan menyelesaikan tahapan registrasi secara online mulai 1 hingga 10 Agustus 2023 pukul 15.00 WIB.
Tahapan registrasi online tersebut dilakukan melalui laman https://datapokok.unnes.ac.id.
Sementara untuk tahapan verifikasi, mahasiswa baru wajib mengunggah sejumlah berkas sebagai berikut:
- Bukti setor lunas pembayaran biaya pendidikan asli;
- Kartu peserta Seleksi Mandiri 2023;
- Ijazah atau Surat Keterangan Lulus (SKL) asli;
- Surat keterangan kewarganegaraan dan paspor asli bagi Warga Negara Asing (WNA).
- Formulir Registrasi (R1) yang sudah ditandatangani;
- Surat Pernyataan menaati peraturan (R2) di UNNES dan Pakta Integritas Universitas Negeri Semarang (R3) yang sudah ditandatangani;
Setelah selesai, mahasiswa baru dapat bukti registrasi online (R4) sebagai bukti telah menyelesaikan tahapan registrasi melalui laman https://datapokok.unnes.ac.id.
Baca juga: 4 PTN yang Masih Buka Pendaftaran Jalur Mandiri 2023: UNS, UNNES, UNAIR, UNPAD