News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Beasiswa Pendidikan

Beasiswa BCA 2024 bagi Lulusan SMA/SMK: Manfaat, Syarat dan Cara Daftar

Penulis: Nurkhasanah
Editor: Garudea Prabawati
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Tampilan laman Beasiswa BCA 2024 - Berikut manfaat, syarat, dan cara daftar Beasiswa BCA 2024. Pendaftaran dibuka hingga 15 September 2023.

TRIBUNNEWS.COM - Beasiswa BCA merupakan salah satu program Corporate Social Responsibility.

Program Beasiswa BCA ditujukan bagi lulusan SMA/SMK/sederajat yang memiliki prestasi.

Beasiswa BCA diberikan dalam bentuk Program Pendidikan Bisnis dan Perbankan (PPBP) dan Program Pendidikan Teknik Informatika (PPTI).

Pendaftaran Beasiswa BCA Tahun Ajaran 2024 dibuka mulai 10 April s.d. 15 September 2023 melalui laman https://karir.bca.co.id/beasiswa-bca.

Tahapan seleksi Beasiswa BCA meliputi seleksi administrasi, tes online, tes psikologi, wawancara I, wawancara II, dan tes kesehatan.

Mengutip laman karir.bca.co.id, berikut ini manfaat dan kualifikasi atau persyaratan hingga cara daftar Beasiswa BCA 2024:

Ilustrasi beasiswa (Freepik)

Baca juga: Syarat dan Tahapan Seleksi Beasiswa CIMB Niaga 2023, Terbuka bagi Mahasiswa Semester 5

Manfaat Beasiswa BCA

Manfaat atau cakupan Beasiswa BCA meliputi:

1. Buku pelajaran sepanjang program pembelajaran berangsung dan laptop (khusus PPTI);

2. Bebas biaya pendidikan dan mendapatkan uang saku bulanan;

3. Kesempatan magang dan penawaran kerja di BCA;

4. Dormitory, shuttle bus, dan makan siang.

Baca juga: Syarat Beasiswa Unggulan 2023, Ini Berkas yang Harus Disiapkan

Syarat Daftar Beasiswa BCA

Berikut ini persyaratan pendaftaran Beasiswa BCA untuk masing-masing program yang disediakan:

1. Program Pendidikan Bisnis dan Perbankan (PPBP)

Program Beasiswa BCA ini ditujukan bagi lulusan SMA/SMK yang berprestasi dari seluruh jurusan dan memiliki minat di bidang Bisnis dan Perbankan.

PPBP Beasiswa BCA akan berlangsung selama 30 bulan.

Syarat Pendaftar PPBP:

- Warga negara Indonesia

- Siswa/siswi kelas XII / lulusan SMA/SMK

- Usia maksimum 19 tahun saat mendaftar

- Rata-rata nilai rapor kelas X, XI, dan XII minimal 7,50

(Isi angka "0.00" pada kolom nilai rapor kelas XI semester 2 jika nilai rapor belum keluar)

- Rata-rata nilai Matematika kelas X, XI, dan XII (SMA IPA, IPS) atau nilai Produktif kelas X, XI, dan XII (khusus SMK) minimal 7,50

(Isi angka "0.00" pada kolom nilai rapor kelas XI semester 2 jika nilai rapor belum keluar)

- Tidak pernah tinggal kelas dari SD-SMA/SMK

- Tidak pernah terlibat narkoba dan pelanggaran hukum lainnya

- Lulus dalam proses seleksi

Baca juga: Contoh Surat Rekomendasi Beasiswa Unggulan 2023 dan Link Downloadnya

2. Program Pendidikan Teknik Informatika (PPTI)

Program Beasiswa BCA ini ditujukan bagi lulusan SMA dari jurusan IPA/SMK dari jurusan yang berkaitan dengan teknik informatika yang berprestasi dan memiliki minat di bidang Teknik Informatika.

PPTI Beasiswa BCA akan berlangsung selama 30 bulan.

Syarat Pendaftar PPTI:

- Warga negara Indonesia

- Siswa/i kelas XII atau lulusan SMA (jurusan IPA) /SMK (jurusan yang berkaitan dengan Teknik Informatika)

- Usia maksimum 19 tahun saat mendaftar

- Rata-rata nilai rapor kelas X, XI, dan XII minimal 7,50

(Isi angka "0.00" pada kolom nilai rapor kelas XI semester 2 jika nilai rapor belum keluar)

- Rata-rata nilai Matematika kelas X, XI, dan XII (SMA IPA, IPS) atau nilai Produktif kelas X, XI, dan XII (khusus SMK) minimal 7,50

(Isi angka "0.00" pada kolom nilai rapor kelas XI semester 2 jika nilai rapor belum keluar)

- Tidak pernah tinggal kelas dari SD-SMA/SMK

- Tidak pernah terlibat narkoba dan pelanggaran hukum lainnya

- Lulus dalam proses seleksi

Baca juga: Syarat dan Berkas Pendaftaran Beasiswa Paragon 2023, Mahasiswa D3 D4 S1 Bisa Daftar

Cara Daftar Beasiswa BCA

1. Akses laman https://karir.bca.co.id/beasiswa-bca;

2. Pilih Program Beasiswa BCA, yakni PPBP atau PPTI;

3. Klik "Lihat Detail";

4. Klik "Daftar";

5. Isi dan lengkapi formulir pendaftaran;

6. Ceklis persyaratan dan klik "Daftar".

Informasi lebih lanjut mengenai Beasiswa BCA 2024 dapat dilihat pada laman https://karir.bca.co.id/beasiswa-bca.

(Tribunnews.com/Nurkhasanah)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini