TRIBUNNEWS.COM - Berikut contoh soal Penilaian Tengah Semester (PTS) atau Ujian Tengah Semester (UTS) mata pelajaran Seni Kelas 5 SD semester 1 Kurikulum Merdeka.
Contoh soal PTS, UTS Seni Kelas 5 SD semester 1 Kurikulum Merdeka ini terdiri dari 10 soal pilihan ganda yang dilengkapi dengan kunci jawaban.
Soal dan kunci jawaban ini hanya untuk panduan orang tua dalam memandu proses belajar anak sebelum menghadapi PTS, UTS.
Diharapkan siswa dapat mengerjakan contoh soal PTS, UTS Seni Kelas 5 SD semester 1 Kurikulum Merdeka ini terlebih dahulu sebelum menengok kunci jawabannya.
Coba jawablah soal-soal berikut ini, kemudian cocokkan dengan kunci jawaban yang telah disediakan.
Baca juga: 40 Soal PTS, UTS Bahasa Inggris Kelas 5 SD Semester 1 Kurikulum Merdeka dan Kunci Jawaban
Pilihan ganda
1. Setiap wujud dalam seni rupa diawali oleh...
A. Garis
B. Kesatuan
C. Keseimbangan
D. Ritme
Jawaban: A
2. Berikut ini merupakan jenis-jenis garis, kecuali...
A. Melengkung
B. Simetris
C. Vertikal
D. Horizontal
Jawaban: B
3. Berikut contoh bentuk silindris adalah...
A. Kubus
B. Bola
C. Balok
D. Prisma
Jawaban : B
4. Tekstur yang dimiliki batang pohon adalah...
A. Kasar
B. Halus
C. Licin
D. Lunak
Jawaban : A
5. Keterpaduan berbagai unsur seni dengan karakter yang berbeda dalam sebuah karya disebut...
A. Keserasian
B. Keutuhan
C. Kesatuan
D. Keseimbangan
Baca juga: Soal PTS, UTS IPA Tema 2 Kelas 6 SD Semester 1 Kurikulum 2013 Dilengkapi Kunci Jawaban
Jawaban : C
6. Unsur gelap terang dapat menciptakan kesan...
A. Ramai
B. Datar
C. Keruangan
D. Seimbang
Jawaban : C
7. Jenis batik Jawa motif garis-garis disebut motif ...
A. Abstrak
B. Lurik
C. Truntum
D. Jumputan
Jawaban : B
8. Nama lagu yang isi syairnya menggambarkan suasana pantai adalah...
A. Angin mamiri
B. Bubuy bulan
C. Apuse
D. Praon
Jawaban : A
9. Ciri khas dari motif poleng terdapat pada makna simboliknya. Motif kotak-kotak hitam dan putih secara berselang seling mengandung makna...
A. Baik dan buruk
B. Hambar dan asin
C. Laki-laki dan perempuan
D. Api dan air
Jawaban : C
10. Jenis gambar ilustrasi disebut juga gambar...
A. Cerita
B. Dekorasi
C. Drama
D. Karikatur
Jawaban : A
(Tribunnews.com/Andari Wulan Nugrahani)