News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kunci Jawaban

Kunci Jawaban Prakarya Kelas 9 Halaman 61, Peralatan untuk Instalasi Listrik

Penulis: Nurkhasanah
Editor: Daryono
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Berikut kunci jawaban Prakarya kelas 9 halaman 61, Tugas Kelompok (LK-2) menuliskan nama dan fungsi peralatan untuk instalasi listrik.

TRIBUNNEWS.COM - Berikut kunci jawaban mata pelajaran Prakarya kelas 9 halaman 61 Kurikulum 2013 Edisi Revisi 2018.

Pada soal Prakarya kelas 9 halaman 61, siswa diminta untuk menuliskan nama dan fungsi peralatan untuk instalasi listrik.

Sebelum melihat kunci jawaban Prakarya kelas 9 halaman 61, siswa diharapkan dapat mengerjakan soal secara mandiri.

Tribunnews.com tidak bertanggung jawab dalam perbedaan jawaban pada kunci jawaban Prakarya kelas 9 halaman 61.

Baca juga: 20 Soal PTS, UTS Prakarya Kelas 9 SMP K13, Lengkap dengan Kunci Jawaban

TUGAS KELOMPOK (LK - 2)

Diskusi

Tuliskan peralatan yang biasa digunakan untuk instalasi listrik yang tidak disebutkan dalam buku siswa dan tuliskan juga fungsinya.

Jawaban:

1. Kabel listrik berfungsi untuk menghantarkan listrik dari sumber listrik ke berbagai macam perangkat listrik yang ada dirumah.

2. Stop kontak memiliki fungsi sebagai sumber atau muara untuk menyalurkan listrik ke perangkat elektronik yang terdapat dirumah.

3. Saklar listrik memiliki fungsi untuk menyambung dan memutuskan daya listrik. Hal tersebut bertujuan untuk menghemat penggunaan listrik dalam rumah tangga.

4. Steker listrik berfungsi menempelkan/menyolokkan kabel listrik ke stop kontak agar listrik dapat terhubung dari sumbernya tersalur ke perangkan elektroniknya.

Baca juga: Kunci Jawaban Prakarya Kelas 9 Halaman 23, Tugas 4: Motif Ragam Hias pada Kerajinan Kayu

5. Sekring memiliki fungsi sebagai pengaman listrik bila terjadi konslet atau hubungan arus pendek didalam rumah.

6. Meteran listrik memiliki fungsi untuk membatasi daya sekaligus mencatat daya pemakaian listrik di rumah.

7. Fiting lampu memiliki fungsi sebagai dudukan atau rumah lampu untuk menaruh bohlam.

Hal tersebut berguna untuk terhubung ke sumber listrik yang akhirnya dapat membuat bohlam tersebut menyala.

8. Arde atau grounding memiliki fungsi sebagai alat pelindung listrik utama.

Alat ini aktif pada saat tegangan listrik terlalu tinggi serta terjadinya kebocoran, sehingga tegangan listrik akan langsung dialirkan ke tanah.

Baca juga: Kunci Jawaban Prakarya Kelas 9 Halaman 40, Tugas 5: Observasi Sentra Kerajinan

9. Multiplug memiliki fungsi sebagai alat yang memiliki lebih dari satu stop kontak.

10. Klem kabel berfungsi sebagai alat untuk menjepit kabel dan berbentuk setengah lingkaran.

*) Disclaimer: 

- Artikel ini hanya ditujukan kepada orang tua untuk memandu proses belajar anak.

- Sebelum melihat kunci jawaban, siswa harus terlebih dahulu menjawabnya sendiri, setelah itu gunakan artikel ini untuk mengoreksi hasil pekerjaan siswa.

(Tribunnews.com/Nurkhasanah)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini