TRIBUNNEWS.COM - Masa pembelajaran semester 1 tahun ajar 2023/2024 akan segera berakhir.
Sebelum masa semester 1 berakhir, para guru atau wali kelas akan membagikan rapor yang berisi hasil belajar siswa selama semester 1.
Biasanya, dalam pengisian rapor, wali kelas akan menuliskan kalimat motivasi berupa sebagai catatan terhadap hasil belajar siswa.
Tribunnews.com telah merangkum sejumlah kalimat motivasi sebagai catatan wali kelas saat pengisian rapor semester 1.
Kalimat motivasi ini bisa dituliskan di rapor siswa jenjang SD, SMP, dan SMA sederajat.
Baca juga: Contoh Catatan Wali Kelas untuk Mengisi Rapor Siswa, Lengkap dengan Kata-kata Motivasi
Kalimat Motivasi sebagai Catatan Wali Kelas Saat Pengisian Rapor Semester 1
1. Nilaimu sudah sangat bagus. Namun, sebenarnya kamu mampu untuk meningkatkannya lagi. Caranya, lebih giat belajar dan jangan mudah menyerah ya.
2. Kamu memiliki semangat belajar yang sangat baik. Bapak/Ibu yakin, semester depan nilaimu pasti akan makin membaik.
3. Nilai yang baik, kids. Pertahankan prestasimu di semester depan. Terus berjuang dan tetap semangat dalam belajar!
4. Semester ini kamu mengalami banyak perubahan positif. Selain nilai rapor yang naik, kamu juga meraih banyak prestasi di luar akademik. Terus tingkatkan hal-hal yang sudah kamu capai!
5. Semangat terus, Nak. Nilaimu sudah sangat baik. Jangan berkecil hati tidak dapat 10 besar. Kamu tetap membanggakan.
6. Prestasi kamu sangat membanggakan. Selamat dan semoga sukses terus ke depannya.
7. Dengan Izin Allah, tiada usaha yang mengkhianati hasil. Teruslah belajar dengan giat.
8. Prestasi akademik ananda sudah baik, hanya perlu meningkatkan adab dan tingkah laku selama belajar di sekolah.
9. Belajarlah dengan sebisa-bisanya, belajar dengan semampu-mampunya. Kerahkan segala yang kamu bisa untuk meraih hasil maksimal!
10. Nilai rapor yang bagus. Tetap semangat dan tempa dirimu jadi yang terbaik di sekolah!
Baca juga: Jadwal Libur Sekolah Semester 1 Provinsi Jawa Tengah TA 2023/2024 dan Masuk Sekolah Semester 2
11. Semangat. Jangan bersedih dengan hasil semester ini. Di semester depan, kamu harus berupaya lebih maksimal lagi.
12. Selamat ya kamu bisa menjadi top 10 di angkatan. Kamu hebat sekali.
13. Kamu perlu lebih banyak belajar. Semester depan Bapak/Ibu pengen lihat kamu lebih baik. Jangan mudah menyerah. Tetap semangat.
14. Ayo belajar lebih giat, agar prestasimu meningkat. Ibu percaya kamu bisa!
15. Walaupun nilaimu sudah bagus, jangan sampai kamu tinggi hati dan teruslah mempertahankan prestasimu ya nak.
16. Jangan kurung talentamu. Hidup tidak hanya soal akademis saja, kamu bisa mengembangkan kemampuan non akademismu kok.
17. Jangan lupa belajar di rumah, dan tetaplah belajar di mana pun Ananda berada.
18. Ayo bersemangatlah dalam belajar. Mulailah dari hal-hal yang terkecil, karena segala yang besar bermula dari yang kecil.
19. Tingkatkan lagi prestasimu ananda, syukuri dengan hasil hari ini.
20. Ibu bangga dengan perjuanganmu, selamat atas prestasi yang diraihnya. Pertahankan!
Baca juga: Ini Jadwal Libur Sekolah Semester 1 Jawa-Bali Tahun Ajaran 2021/2022, Jateng Mulai Hari Ini
21. Jangan sering bolos, ya. Perbaiki sikap itu dan fokus untuk belajar. Sebentar lagi ada ujian kelulusan.
22. Bapak/Ibu tahu kamu mempunyai semangat tinggi dalam belajar. Sayangnya, kamu mudah terpengaruh oleh teman-temanmu. Ayo, di semester depan lebih fokus dalam belajar!
23. Kemampuan kamu dalam pelajaran sudah sangat bagus. Tetap rendah hati dan bergaul dengan siapa saja ya.
24. Prestasi kamu semester ini sangat baik. Semoga kamu bisa mempertahankannya. Selamat ya!
25. Teruslah semangat untuk belajar agar hasil ujian nantinya lebih baik lagi. Banggakan orang tuamu, nak.
26. Semoga kamu tetap semangat belajar, jangan putus asa walau nilai kecil.
27. Selamat dan sukses atas prestasi kamu semester ini. Semangat terus dalam menggali ilmu. Kamu masuk 5 besar di kelas. Semester depan kamu harus jadi nomor 1.
28. Teruslah berusaha menjadi lebih baik dan buatlah kedua orang tuamu bangga dengan pencapaian, karya, dan adabmu.
29. Ayo perbaiki lagi nilainya. Tidak ada kata terlambat. Semangat!
30. Kamu adalah anak pintar. Jangan bosan untuk terus mengajari teman-temanmu. Karena sukses itu adalah ketika kita bisa bermanfaat bagi orang lain. Saling berbagi, saling mengajari.
31. Selama satu semester ini kamu banyak mengalami perubahan positif, terutama dalam hal kedisiplinan. Kamu sudah jarang terlambat ke kelas. Pertahankan ya.
32. Sekarang kamu sudah menjadi anak rajin. Pertahankan!
33. Meskipun kamu belum bisa masuk 10 besar, Kamu adalah siswa paling rajin di kelas.
34. Kedisiplinanmu semakin meningkat dan itu sangat mempengaruhi prestasimu di kelas. Terus jaga semangat tersebut.
35. Kemampuan baca tulis Ananda sudah berkembang cukup baik. Tingkatkan lagi semangat belajarnya.
36. Jangan malas untuk belajar karena ilmu adalah harta yang bisa kita bawa ke mana pun tanpa membebani kita.
37. Sukses hanya bisa diraih melalui gigih belajar, kerja keras, dan doa yang ikhlas. Bukan hanya dengan lamunan
38. Selamat, nilai kamu terus naik dari semester kemarin. Namun, jangan besar kepala atau terlena, perjalananmu masih panjang.
39. Memperoleh peringkat di luar 10 besar, bukan berarti kamu tidak kompeten. Teruslah berusaha semaksimal mungkin karena usaha tidak akan mengkhianati hasil. Tetap semangat, ya!
40. Pencapaianmu luar biasa! Kamu sungguh mengagumkan! Teruskan prestasimu yang gemilang dan jadilah inspirasi bagi semua. Kami bangga padamu!
(Tribunnews.com/Sri Juliati)