2. Jelaskan mekanisme inspirasi dan ekspirasi pada sistem pernapasan manusia!
Kunci Jawaban:
Mekanisme inspirasi pada sistem pernapasan yaitu otot antartulang rusuk berkontraksi, tulang dada terangkat, rongga dada membesar, paru-paru mengembang.
Kemudian dilanjutkan dengan tekanan udara paru-paru menurun, udara kaya oksigen masuk ke dalam paru-paru.
Sedangkan mekanisme ekspirasi pernapasan dada yaitu otot antartulang rusuk berelaksasi, tulang rusuk turun, tulang dada turun ke posisi semula, rongga dada mengecil, volume paru-paru berkurang.
Selanjutnya tekanan udara paru-paru, udara mengandung karbondioksida terdorong keluar.
3. Sebutkan 4 gangguan atau penyakit pada sistem pernapasan manusia beserta penyebabnya!
Kunci Jawaban:
Contoh gangguan pada sistem pernapasan:
- Flu yang disebabkan oleh virus,
- Tonsilitis yang disebabkan oleh bakteri,
- Faringitis yang disebabkan oleh virus, dan
- Pneumonia yang disebabkan oleh infeksi paru-paru.
4. Jelaskan upaya yang dapat kamu lakukan untuk menjaga sistem pernapasan kamu tetap sehat!