News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Penerimaan Mahasiswa Baru

Jadwal Pendaftaran Program Pascasarjana UGM 2024 Semester Genap, Ada 4 Gelombang

Penulis: Nurkhasanah
Editor: Febri Prasetyo
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Universitas Gadjah Mada. Pendaftaran Program Pascasarjana UGM 2024 Semester Genap masih dibuka, ada 4 gelombang, cek jadwalnya.

TRIBUNNEWS.COM - Pendaftaran penerimaan mahasiswa baru Program Pascasarjana semester genap Univesitas Gadjah Mada (UGM) tahun 2024/2025 masih dibuka.

Pendaftaran Program Pascasarjana UGM 2024 semester genap dibuka dalam 4 gelombang. 

Pendaftaran gelombang 1 telah dibuka mulai 2 sampai 24 September 2024. 

Sementara itu, pendaftaran Program Pascasarjana UGM 2024 semester genap baru akan dibuka mulai bulan Oktober mendatang. 

Selengkapnya, simak jadwal pendaftaran Program Pascasarjana UGM 2024 semester genap dalam 4 gelombang di bawah ini.

Jadwal Penerimaan Program Pascasarjana UGM 2024

Gelombang 1

  • Pendaftaran: 3 - 24 September 2024 
  • Pembayaran biaya pendaftaran: sesuai jadwal yang tercantum pada kode pembayaran masing-masing 
  • Tes substantif (apabila ada): 28 - 30 September 2024 
  • Pengumuman hasil seleksi: 3 Oktober 2024 
  • Registrasi online bagi yang diterima: 4 Oktober 2024 - 31 Januari 2025 
  • Hasil verifikasi dokumen registrasi dan Penetapan UKT: 10 Oktober 2024 
  • Periode pembayaran UKT: 10 Oktober 2024 - 31 Januari 2025
  • Awal kegiatan akademik: 10 Februari 2025 

Gelombang 2 

  • Pendaftaran: 8 Oktober - 5 November 2024 
  • Pembayaran biaya pendaftaran: sesuai jadwal yang tercantum pada kode pembayaran masing-masing 
  • Tes substantif (apabila ada): 9 - 11 November 2024 
  • Pengumuman hasil seleksi: 14 November 2024 
  • Registrasi online bagi yang diterima: 15 November 2024 - 31 Januari 2025
  • Hasil verifikasi dokumen registrasi dan Penetapan UKT: 21 November 2024 
  • Periode pembayaran UKT: 21 November 2024 -31 Januari 2025 
  • Awal kegiatan akademik: 10 Februari 2025 

Gelombang 3 

  • Pendaftaran: 19 November - 3 Desember 2024 
  • Pembayaran biaya pendaftaran: sesuai jadwal yang tercantum pada kode pembayaran masing-masing 
  • Tes substantif (apabila ada): 7 - 9 Desember 2024 
  • Pengumuman hasil seleksi: 12 Desember 2024 
  • Registrasi online bagi yang diterima: 13 Desember 2024 - 31 Januari 2025 
  • Hasil verifikasi dokumen registrasi dan Penetapan UKT: 19 Desember 2024 
  • Periode pembayaran UKT: 19 Desember 2024 - 31 Januari 2025 
  • Awal kegiatan akademik: 10 Februari 2025

Baca juga: Berikan Kuliah di Pascasarjana Universitas Pertahanan RI, Bamsoet Ingatkan Potensi Ancaman Global

Gelombang 4 

  • Pendaftaran: 17 Desember 2024 - 7 Januari 2025 
  • Pembayaran biaya pendaftaran: sesuai jadwal yang tercantum pada kode pembayaran masing-masing 
  • Tes substantif (apabila ada): 11 - 13 Januari 2025 
  • Pengumuman hasil seleksi: 16 Januari 2025 
  • Registrasi online bagi yang diterima: 17 Januari - 31 Januari 2025 
  • Hasil verifikasi dokumen registrasi dan Penetapan UKT: 23 Januari 2025 
  • Periode pembayaran UKT: 23 - 31 Jan 2025 
  • Awal kegiatan akademik: 10 Februari 2025

Alur Pendaftaran Program Pascasarjana UGM 2024

Adapun berikut ini alur pendaftaran Program Pascasarjana UGM 2024:

  1. Buat akun pendaftaran di laman um.ugm.ac.id;
  2. Selanjutnya, pendaftar akan memperoleh email verifikasi akun pendaftaran;
  3. Lakukan validasi akun dengan cara klik link dalam email yang dikirim DPP;
  4. Lalu, log in kembali pada laman um.ugm.ac.id untuk memilih jalur, program studi, tujuan dan melengkapi data serta mengunggah dokumen;
  5. Jika sudah, kunci data pendaftaran 
  6. Bayar biaya pendaftaran di bank mitra 
  7. Cetak bukti pendaftaran melalui akun pendaftaran 
  8. Verifikasi dokumen secara online oleh prodi dan DPP (jika ada). 
  9. Tes substantif/seleksi oleh prodi (jika ada) 
  10. Tunggu pengumuman.

(Tribunnews.com/Nurkhasanah)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini