TRIBUNNEWS.COM - Inilah kunci jawaban Post Test Modul 3, Pengantar Pendidikan Anak Berkebutuhan Khusus (PPABK) dalam PPG 2024.
Dalam Post Test PPABK 1, 2, 3 PPG 2024, para guru diminta menjawab 15 soal dalam Latihan Pemahaman Modul 3.
Soal Post Test Modul 3 PPABK 1, 2, 3 muncul di Platform Merdeka Mengajar (PMM) saat para guru mengikuti pelatihan PPG Guru Tertentu Dalam Jabatan 2024.
Bapak/ibu guru dapat menggunakan kunci jawaban di bawah ini sebagai referensi untuk menjawab Post Test Modul 3 PPABK 1, 2, 3 PPG 2024.
Salah satu soal yang muncul dalam Post Test Modul 3 PPABK 1, 2, 3 adalah Pada peralihan semester ini, Anda ditugaskan untuk mengelola sebuah kelas inklusif. Terdapat empat orang peserta didik berkebutuhan khusus, dua orang mengalami disleksia, dan dua yang lain mengalami disabilitas intelektual.
Selengkapnya, inilah soal kunci jawaban Post Test Modul 3 PPABK 1, 2 Pengantar Pendidikan Anak Berkebutuhan Khusus.
Kunci Jawaban Post Test Modul 3 PPABK 1
1. Pada peralihan semester ini, Anda ditugaskan untuk mengelola sebuah kelas inklusif. Terdapat empat orang peserta didik berkebutuhan khusus, dua orang mengalami disleksia, dan dua yang lain mengalami disabilitas intelektual. Data dari BK menunjukkan bahwa keempat peserta didik ini memiliki gaya belajar kinestetik. Di sisi lain, Anda belum memiliki pengalaman sama sekali untuk mengajar di kelas inklusif, sehingga Anda merasa kesulitan dalam menentukan rencana pembelajaran di kelas tersebut. Jika menemui situasi tersebut, apa yang akan Anda lakukan?
A. Mencoba membuat kegiatan pembelajaran yang tidak terlalu banyak duduk untuk memfasilitasi kebutuhan mereka
B. Memikirkan rencana pembelajaran yang dapat mengakomodir gaya belajar kinestetik peserta didik berkebutuhan khusus tersebut
C. Memperkenalkan materi dengan aktivitas-aktivitas yang menggunakan gerakan tangan kaki, dan tubuh mereka
D. Menggunakan terlebih dahulu rencana pembelajaran yang sama seperti kelas-kelas disemester sebelumnya
E. Merencanakan aktivitas belajar di dalam kelompok yang melibatkan gerakan fisik dan praktik langsung
Kunci Jawaban: E. Merencanakan aktivitas belajar di dalam kelompok yang melibatkan gerakan fisik dan praktik langsung
2. Anda adalah guru baru yang mengajar bahasa asing di sebuah kelas inklusif. Menjelang penilaian tengah semester, waktu Anda menyiapkan soal cukup terbatas, sementara beberapa peserta didik memiliki kebutuhan khusus yang membuat kemampuan berbahasanya tidak selalu tampak dari satu metode evaluasi yang sama. Apa tindakan yang Anda prioritaskan untuk lakukan ketika menemui situasi tersebut?
A. Memikirkan kemungkinan jenis soal yang berbeda yang lebih sesuai untuk peserta didik berkebutuhan khusus di kelas
B. Menggunakan terlebih dahulu soal yang sama untuk seluruh peserta didik, agar nantinya dapat dievaluasi perbedaan capaiannya
C. Membuat variasi soal atau model penilaian dengan memperhatikan tingkat kemampuan bahasa peserta didik
D. Berkonsultasi kepada guru yang lebih dulu mengelola peserta didik di kelas tersebut untuk memperoleh masukan
E. Mencari referensi alternatif model penilaian yang bisa digunakan untuk peserta didik berkebutuhan khusus dengan hambatan bahasa
Kunci Jawaban: C. Membuat variasi soal atau model penilaian dengan memperhatikan tingkat kemampuan bahasa peserta didik
3. Anda adalah guru di sebuah kelas inklusi. Saat mengajarkan materi geografi, Anda memerlukan media bantu untuk beberapa peserta didik berkebutuhan khusus. Namun demikian, pengajuan kebutuhan sarana belajar yang Anda sampaikan pada pimpinan sekolah tidak ditindaklanjuti. Jika menemui situasi tersebut, apa yang akan Anda lakukan?
A. Mencari bahan-bahan yang tersedia untuk membuat alternatif media bantu agar proses belajar peserta didik berkebutuhan khusus tetap berjalan dengan baik
B. Memikirkan kemungkinan media lain sebagai pengganti sarana belajar yang diusulkan untuk peserta didik berkebutuhan khusus
C. Berkonsultasi kepada senior yang pernah mengajar materi geografi pada peserta didik berkebutuhan khusus untuk memperoleh masukan mengatasi keterbatasan media bantu ini
D. Membuat media belajar dari bahan daur ulang untuk membantu peserta didik berkebutuhan khusus memahami konsep-konsep geografi ini dengan optimal
E. Menggunakan media yang biasa digunakan sebelumnya, dengan harapan peserta didik berkebutuhan khusus tetap dapat mengikuti proses belajar sebagaimana peserta didik yang lain.
Kunci Jawaban: D. Membuat media belajar dari bahan daur ulang untuk membantu peserta didik berkebutuhan khusus memahami konsep-konsep geografi ini dengan optimal
Baca juga: Kunci Jawaban Post Test Modul 2 PSE 1, 2, 3 PPG Daljab 2024: Anda Ditugaskan Kepala Sekolah
4. Sudah satu minggu Anda diminta mengajar di satu kelas yang belum pernah Anda masuki. Tidak ada informasi spesifik tentang kondisi peserta didik di dalamnya, namun Anda melihat ada lebih dari tiga peserta didik yang selalu kesulitan mengikuti pelajaran, serta ada satu peserta didik yang menunjukkan pola perilaku berbeda saat berinteraksi dengan teman yang lain. Sebagai guru, apa tindakan yang Anda prioritaskan untuk lakukan ketika menemui situasi tersebut?
A. Mempertimbangkan penyesuaian kegiatan belajar untuk peserta didik yang kondisinya berbeda.
B. Memahami hal tersebut sebagai bagian dari keragaman kondisi kelas dan melaksanakan pembelajaran seperti biasa
C. Mencoba mengamati dengan lebih lanjut perbedaan kondisi peserta didik untuk mendapatkan data yang lebih lengkap
D. Mendiskusikannya dengan guru lain untuk mendapatkan masukan tentang aktivitas belajar yang lebih sesuai
E. Menyesuaikan kembali rancangan pembelajaran untuk lebih memfasilitasi keragaman kondisi peserta didik
Kunci Jawaban: E. Menyesuaikan kembali rancangan pembelajaran untuk lebih memfasilitasi keragaman kondisi peserta didik
5. Terjadi kasus perundungan di kelas Anda yang membuat seorang peserta didik berkebutuhan khusus takut untuk kembali ke sekolah. Padahal sebelum kejadian tersebut, ia dikenal sebagai peserta didik yang rajin dan bersemangat. Sebagai wali kelas, Anda sudah menemuinya, namun tetap tidak berhasil membujuk. Jika menemui situasi tersebut, apa yang akan Anda lakukan?
A. Memberikan waktu untuk peserta didik tersebut menenangkan dirinya
B. Meminta bantuan konselor atau psikolog untuk melakukan pendampingan pada peserta didik tersebut
C. Meminta orangtua dari peserta didik tersebut untuk terus membujuk agar mau ke sekolah
D. Meminta petunjuk pada konselor sekolah tentang hal-hal yang harus dilakukan
E. Mencoba kembali menemui dan mengajak kembali bersekolah di waktu yang lainĀ
Kunci Jawaban: B. Meminta bantuan konselor atau psikolog untuk melakukan pendampingan pada peserta didik tersebut
Kunci Jawaban Post Test Modul 3 PPABK 2
1. Anda sedang menyiapkan rencana aktivitas refleksi untuk mengevaluasi pelaksanaan kegiatan lapangan. Terkait hal itu, Anda sudah mempersiapkan lembar refleksi yang dapat diisi secara tertulis oleh peserta didik. Ketika membagikan lembar tersebut, Anda baru menyadari bahwa ada beberapa peserta didik dengan disabilitas yang membuat mereka kesulitan menuliskan refleksinya pada lembar tersebut. Sebagai guru pendamping lapangan, apa yang akan Anda lakukan bila menemui situasi tersebut?
A. Tetap menggunakan lembar refleksi secara tertulis karena tidak memungkinkan bentuk refleksi yang lain
B. Mempertimbangkan media atau cara lain untuk mendapatkan data refleksi dari peserta didik berkebutuhan khusus
C. Meminta masukan dari guru lain yang sudah pernah memberikan penilaian tertulis terhadap peserta didik tersebut
D. Menanyakan langsung secara lisan tentang hasil refleksi kepada peserta didik tersebut lalu mencatatnya
E. Merancang metode atau alat bantu sederhana yang dapat membantu peserta didik menuliskan refleksinya
Kunci Jawaban: E. Merancang metode atau alat bantu sederhana yang dapat membantu peserta didik menuliskan refleksinya
2. Minggu depan adalah jadwal Anda untuk menemani peserta didik melakukan studi lapangan, memperdalam pemahaman terkait materi tertentu yang Anda ajar. Anda sudah merencanakan kegiatan apa saja yang akan dilakukan, namun kemudian Anda baru ingat bahwa terdapat empat peserta didik berkebutuhan khusus yang lebih suka membaca buku atau melihat gambar daripada harus beraktivitas di lapangan. Sebagai guru, apa yang menjadi prioritas Anda bila menghadapi situasi tersebut?
A. Memikirkan objek studi lapangan yang akan menarik minat semua peserta didik yang berpartisipasi di kegiatan tersebut
B. Mencoba memilih alternatif kegiatan di lapangan yang dapat membuat nyaman semua peserta didik tanpa kecuali
C. Mengelompokkan kegiatan di lapangan berdasarkan gaya belajar peserta didik di kelas
D. Mempersiapkan bahan bacaan dan gambar-gambar yang dapat digunakan selama perjalanan
E. Melakukan rencana kegiatan yang telah disusun sebelumnya karena waktu persiapan yang sudah mendesak
Kunci Jawaban: C. Mengelompokkan kegiatan di lapangan berdasarkan gaya belajar peserta didik di kelas
3. Kelas Anda mendapatkan satu peserta didik baru, pindahan dari sekolah yang lain. Setelah satu bulan mengikuti pembelajaran di kelas, Anda merasakan adanya kondisi spesifik dan perilaku yang berbeda dari peserta didik lain pada umumnya. Di sisi lain, tidak ada informasi spesifik, kecuali catatan rapor dan surat pengantar kepindahan dari sekolah terdahulu. Sebagai guru kelas, apa yang akan Anda lakukan ketika menemui situasi tersebut?
A. Mencari informasi yang dapat menjelaskan kondisi dan perilaku yang tampak tersebut.
B. Menanyakan kepada peserta didik lain tentang konsistensi perilaku yang berbeda tersebut.
C. Mengkonsultasikan dengan konselor atau psikolog sekolah yang lebih memahami.
D. Mencoba mengamati dengan lebih intens di minggu-minggu berikutnya.
E. Memahami bahwa kondisi tersebut adalah hal yang biasa terjadi pada peserta didik baru.
Kunci Jawaban: C. Mengkonsultasikan dengan konselor atau psikolog sekolah yang lebih memahami.
4. Seorang guru meminta saran Anda terkait kondisi beberapa peserta didik di kelasnya yang kemampuan dan kecepatannya memahami materi sangat berbeda dari peserta didik yang lain. Anda sebenarnya ingin membantu, namun posisi beliau sebagai guru senior mungkin akan sulit melakukan penyesuaian pada kebiasaan mengajarnya yang sudah sekian tahun dilakukan.
Apa prioritas tindakan Anda dalam menghadapi situasi di atas?
A. Menyarankan kepada senior tersebut untuk mendiskusikannya dengan sejawat lain yang lebih berpengalaman menangani kelas dengan keragaman peserta didik.
B. Memberikan petunjuk singkat tentang berbagai penyesuaian yang dapat dilakukan agar kelas lebih inklusif.
C. Mengajak beliau mendiskusikan lebih lanjut tentang bagaimana mengelola kelas yang lebih inklusif
D. Memahami kondisi senior dan menyampaikan bahwa tidak masalah jika beliau mengajar sebagaimana waktu-waktu sebelumnya
E. Menyarankan kepada senior tersebut untuk mencoba mencari informasi tentang proses pembelajaran kelas inklusif
Kunci Jawaban: C. Mengajak beliau mendiskusikan lebih lanjut tentang bagaimana mengelola kelas yang lebih inklusif
5. Peserta didik yang mengalami autisme selalu kesulitan memahami penjelasan di kelas meskipun sudah Anda berikan secara sederhana. Sebenarnya Anda mengetahui bahwa menggunakan media visual seperti pada "social story" akan membantu mereka memahami informasi dengan lebih mudah, namun membuatnya akan membutuhkan banyak waktu. Di sisi lain, Anda memiliki tugas-tugas administrasi yang cukup memakan waktu Anda. Sebagai guru di kelas inklusi, apa yang akan Anda lakukan ketika menemui situasi tersebut?
A. Membiasakan diri untuk lebih sabar dan telaten dalam memberikan penjelasan sebagaimana sebelumnya
B. Mencari masukan sejawat guru yang lebih berpengalaman menghadapi peserta didik dengan autisme ini
C. Membuat media visual yang meskipun sederhana namun membantu dalam memberikan penjelasan
D. Mempertimbangkan media visual yang dapat dibuat dengan cepat untuk membantu memberikan penjelasan
E. Mencari contoh-contoh "social story" sebagai referensi untuk bisa membuatnya di kelas
Kunci Jawaban: C. Membuat media visual yang meskipun sederhana namun membantu dalam memberikan penjelasan
Kunci Jawaban Post Test Modul 3 PPABK 3
1. Dalam forum guru, terjadi diskusi yang membahas tantangan dalam proses belajar mengajar di kelas. Hal ini terkait dengan semakin banyaknya jumlah dan keragaman peserta didik berkebutuhan khusus. Di sisi lain, banyak guru yang tidak faham tentang pengelolaan kelas inklusi. Sebagai salah satu guru di sekolah itu, bagaimana respon Anda?
A. Menyatakan perlunya memperdalam pemahaman tentang bagaimana mengelola kelas yang lebih inklusif untuk semua peserta didik
B. Tidak terbawa oleh kebingungan rekan guru yang lain dan tetap berprinsip melakukan tugas guru di kelas semampu yang bisa dilakukan
C. Menyampaikan garis besar informasi tentang berbagai penyesuaian yang perlu segera dilakukan agar kelas lebih inklusif
D. Menyampaikan kesediaan pada forum untuk berbagi lebih banyak informasi tentang bagaimana mengelola proses belajar di kelas inklusif
E. Menyarankan kepada sejawat dalam forum guru untuk berdiskusi lebih banyak dan saling berbagi pengalaman tentang proses pembelajaran kelas Inklusif
Kunci Jawaban: D. Menyampaikan kesediaan pada forum untuk berbagi lebih banyak informasi tentang bagaimana mengelola proses belajar di kelas inklusif
2. Anda terbiasa melakukan evaluasi tertulis untuk mengetahui tingkat pemahaman peserta didik dengan menggunakan metode dan materi yang sama untuk semua peserta didik. Kali ini ada beberapa peserta didik berkebutuhan khusus yang sangat aktif bergerak di kelas Anda, sehingga tidak memungkinkan mengisi lembar evaluasi tertulis sebagaimana yang biasa Anda lakukan.Sebagai guru kelas, bagaimana sikap Anda merespon hal tersebut?
A. Menggunakan instrumen evaluasi yang sama untuk semua peserta didik, karena jumlah yang berkebutuhan khusus jauh lebih sedikit
B. Menanyakan kepada kepada guru lain yang lebih senior mengelola kelas tersebut untuk meminta pendapat
C. Memikirkan kemungkinan instrumen evaluasi yang lebih sesuai dengan karakteristik peserta didik yang sangat aktif bergerak tersebut
D. Mencari alternatif soal-scal singkat yang tidak membutuhkan waktu penyelesaian yang lama
E. Menyusun sebuah metode evaluasi yang dapat mengetahui pemahaman peserta didik meski sambil beraktivitas secara fisik
Kunci Jawaban: E. Menyusun sebuah metode evaluasi yang dapat mengetahui pemahaman peserta didik meski sambil beraktivitas secara fisik
3. Seorang peserta didik berkebutuhan khusus menunjukkan perubahan perilaku menjadi sering bersikap emosional. Padahal Anda sudah berupaya merancang aktivitas belajar yang sesuai dengan kondisinya, dan di awal semester ia tampak kooperatif mengikuti setiap pembelajaran. Sebagai guru pendamping, tindakan apa yang Anda lakukan ketika mendapatkan masalah yang terjadi seperti kasus tersebut?
A. Meminta petunjuk pada guru BK atau konselor sekolah tentang hal- hal yang harus dilakukan
B. Meminta bantuan konselor atau psikolog untuk melakukan pendampingan pada peserta didik tersebut
C. Menyampaikan persoalan ini kepada pimpinan sekolah agar mendapatkan saran tindak lanjut yang lebih efektif
D. Memikirkan berbagai penanganan yang dapat dilakukan agar perilaku peserta didik tersebut kembali kooperatif
E. Memberikan jeda bagi peserta didik tersebut untuk menenangkan diri dengan tidak masuk sekolah sementara waktu
Kunci Jawaban: B. Meminta bantuan konselor atau psikolog untuk melakukan pendampingan pada peserta didik tersebut
4. Anda mendapatkan informasi bahwa di kelas Anda semester depan akan ada beberapa peserta didik berkebutuhan khusus dengan karakteristik tertentu. Mereka tidak suka membaca, namun akan antusias mendengarkan bila guru bercerita. Kondisi ini cukup membingungkan mengingat Anda belum memiliki pengalaman khusus di kelas inklusif sebelumnya. Apa yang Anda lakukan jika menemui situasi ini?
A. Mencoba mengidentifikasi materi-materi yang dapat direkam untuk dapat diakses oleh peserta didik
B. Menggunakan rencana pembelajaran semester lalu yang sudah berjalan dengan baik
C. Menyusun kegiatan pembelajaran dengan diskusi dalam kelompok kecil agar peserta didik dapat mengekspresikan ide-idenya
D. Pada materi-materi tertentu, ada aktivitas membaca dengan keras untuk memenuhi kebutuhan peserta didik
E. Memikirkan kemungkinan penyesuaian rencana pembelajaran dengan adanya karakteristik peserta didik berkebutuhan khusus itu
Kunci Jawaban: C. Menyusun kegiatan pembelajaran dengan diskusi dalam kelompok kecil agar peserta didik dapat mengekspresikan ide-idenya
5. Sebagai guru baru, Anda akan masuk di kelas yang memiliki peserta didik dengan disabilitas penglihatan (low vision). Anda sudah menyiapkan tayangan untuk digunakan dalam menjelaskan materi, namun menurut informasi dari guru BK, peserta didik low vision ini sangat sensitif terhadap cahaya dan warna ketika melihat layar, meskipun kadang masih bisa membacanya. Tindakan apa yang Anda lakukan ketika mendapatkan masalah yang terjadi seperti kasus di atas?
A. Mencari informasi lebih lanjut tentang bagaimana membuat tayangan yang tepat untuk media belajar peserta didik low vision
B. Menggunakan tayangan yang sudah disiapkan dan bersiap memberikan penjelasan dengan pelan-pelan
C. Mencari masukan sejawat guru yang lebih berpengalaman di kelas yang memiliki peserta didik serupa
D. Menyesuaikan pengaturan visual tayangan agar lebih efektif membantu belajar para peserta didik dengan keterbatasan penglihatan
E. Mempertimbangkan untuk menyesuaikan tayangan yang sudah disiapkan agar lebih membantu memberikan penjelasan
Kunci Jawaban: D. Menyesuaikan pengaturan visual tayangan agar lebih efektif membantu belajar para peserta didik dengan keterbatasan penglihatan.
*) Disclaimer: kunci jawaban soal Post Test Modul 3 PPABK 1, 2, 3 PPG 2024 artikel ini hanya sebagai referensi bagi guru yang mengikuti PPG Daljab 2024 untuk mengerjakan di PMM.
Urutan soal dan jawaban bisa saja acak.
(Tribunnews.com/Sri Juliati)