News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Asian Games 2018

Delapan Pesilat Indonesia Melaju ke Babak Final Asian Games 2018

Penulis: wahyu firmansyah
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pertandingan kelas B ( 50kg-55kg ) pencak silat, Asian Games 2018 antara Pesilat putra Indonesia, Abdul Malik dan Bo Thammavongsa dari Laos.

Laporan wartawan tribunnews.com, Wahyu Firmansyah

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Delapan Pesilat tarung Indonesia berhasil maju ke babak final pada ajang olahraga terbesar se Asia, Asian Games 2018 yang diselenggarakan di Padepokan Pencak Silat, TMII, Jakarta Timur.

Pesilat pertama yang melaju ke babak final adalah Komang Harik Adi Putra yang mengalahkan pesilat Vietnam Tuan Anh Pham di kelas E (65kg - 70kg) dengan skor 5-0 dengan penilaian setiap juri 31-24, 26-19, 30-18, 29-22, dan 23-18.

Pesilat Indonesia kedua yang ke final, Iqbal Candra Pratama berhasil mengalahkan pesilat Uzbekistan Abdumalik Salimov di kelas D (60kg - 65kg) dengan skor 0-5 dengan penilaian setiap juri 11-14, 9-12, 6-12, 8-18, dan 9-20.

Abdul Malik menjadi pesilat Indonesia yang ke final usai mengalahkan Bo Thammavongsa asal Laos.

Teknik guntingan menjadi andalan Abdul Malik di kelas B (50kg - 55kg) dengan skor 0-5 penilaian setiap juri 6-21, 7-23, 7-23, 6-23, dan 10-23.

Keempat, pesilat putri andalan Indonesia Wita Wewey yang berhasil mengalahkan Olathai Sounthavong asal Laos dikelas B (50kg - 55kg) tanpa memberikan angka sedikitpun Wewey menang dengan skor 0-5 penilaian setiap juri 0-20, 0-18, 0-18, 0-18, dan 0-22.

Kelima, ada Aji Bangkit Pamungkas yang berhasil mengalahkan Duy Tuyen Nguyen pesilat Vietnam didetik-detik akhir dikelas I (85kg - 90kg) dengan skor 5-0 dan penilaian setiap juri 21-19, 16-11, 18-15, 23-17, dan 16-14.

Pesilat putri lainnya yang berhasil lolos adalah Pipiet Kamelia yang berhasil mengalahkan Janejira Wankrue asal Thailand dikelas D (60kg - 65kg) dengan skor 0-5 penilaian setiap juri 14-21, 17-22, 8-19, 6-23, dan 11-16.

Ketujuh, pesilat putri Indonesia Sarah Tria Monita juga berhasil mengalahkan pesilat Vietnam Thi Loan Hoang dikelas C (55kg - 60kg) dengan skor 0-5 penilaian setiap juri 6-16, 4-16, 7-15, 8-18, dan 9-15.

Pesilat terakhir yang berhasil lolos adalah Hanifan Yudani Kusumah yang berhasil mengalahkan Adilan Chemaeng asal Thailand dikelas C (55kg - 60kg) dengan skor 5-0 dengan penilaian setiap juri 32-28, 36-34, 38-31, 39-29, dan 34-26.

Pelatih Tim Pencak Silat Indonesia, Ferry Hendarsin mengatakan akan ada persiapan yang lebih agar para atlet lebih siap untuk menghadapi babak final.

"Saya kira untuk menghadapi kedepan levelnya udah lain udah final atribut mereka juga terbaik di poolnya namun saya melihat anak-anak sudah mulai rileks mainnya," ujar Ferry, Minggu (26/8/2018).

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini