TRIBUNNEWS.COM - Kabar terbaru datang dari Asian Games 2018.
Seorang atlet pencak silat asal Malaysia, Mohd Al Jufferi Jamari baru saja menjadi sorotan lantaran aksinya di babak final pencak silat.
Jufferi mengundurkan diri di tengah pertandingan silat nomor tarung putra kelas E 65 kilogram - 70 kilogram pada Senin (27/8/2018) kemarin.
Usai mundur lantaran merasa juri tidak adil, Jufferi sempat merusak dinding ruang atlet Padepokan Pencak Silat TMII, Jakarta.
Dikutip dari Kompas.com, Jufferi merasa tak dihargai dan tidak puas dengan juri 2 serta 3.
Tak lama kemudian, muncul video viral yang memperlihatkan Jufferi memohon maaf dan berlutut sambil menangis di depan Menpora Malaysia, Syed Saddiq.