News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Asian Games 2018

Histerisnya Penonton di Area GBK Saat Kevin Sanjaya Tunjukan Aksi Ganti Raket

Penulis: Fransiskus Adhiyuda Prasetia
Editor: Fajar Anjungroso
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Penonton menyemut di lapangan

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fransiskus Adhiyuda

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pasangan ganda putra bulutangkis Indonesia Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon berhasil menyabet mendali emas dalam Asian Games 2018.

Dalam pertandingan melawan sekompatriotnya, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon berhasil unggul setelah bertarung selama tiga set dengam skor 21-13, 18-21, 24-22.

Dalam pertarungan sengit di set ketiga, terutama saat skor 22-22, Kevin Sanjaya Sukamuljo sempat membuat ratusan penonton yang berada di luar area Gelora Bung Karno (GBK) histeris.

Pasalnya, Kevin Sanjaya sempat mengganti raketnya saat terjadi relly panjang di dalam pertandingan.

Baca: Marcus/Kevin Raih Medali Emas Cabor Bulu Tangkis setelah Berduel dengan Sesama Wakil Indonesia

Sontak, ratusan penonton yang berada di depan layar videotron di sekitar Gelora Bung Karno (GBK) bersorak dan bertepuk tangan.

"Keren Kevin sempetnya tukar raket," ucap salah satu penonton dilokasi.

Suara histeris penonton semakin terdengar saat pasangan Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon berhasil mencuri satu point dari Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Para penonton yang rela berpanas-panasan ini juga histeris dan bertepuk tangan saat pasangan Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon berhasil menang.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini