News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Asian Games 2018

Presiden Jokowi Tak Hadiri Penutupan Asian Games

Editor: Malvyandie Haryadi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pijaran kembang api saat pembukaan Asian Games ke-18 di Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (18/8/2018). WARTA KOTA/HENRY LOPULALAN

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Acara penutupan atau closing seremony Asian Games 2018 akan digelar Minggu (2/9/2018) sore hingga malam.

Acara closing seremony Asian Games 2018 ini sangat dinanti-nanti masyarakat Indonesia serta warga se-Asia.

Baca: Tim Sepak Takraw Indonesia Raih Medali Emas Asian Games 2018 untuk Pertama Kalinya

Antusias masyarakat Indonesia untuk menyaksikan closing seremony Asian Games 2018 ludesnya tiket yang dijual secara online.

Serta tak sedikit warga yang nekat datang ke Gelora Bung Karno untuk membeli tiket.

Perolehan 31 medali emas Indonesia menjadi salah satu pendorong antusias warga untuk menyaksikan closing seremony Asian Games 2018 di Jakarta dan Palembang.

Dan tak sedikit pula masyarakat yang menanti-nanti apakah ada kejutan lagi dari Presiden Joko Widodo atau Jokowi saat penutupan Asian Games 2018 nanti.

Sayangnya, Presiden Jokowi hari ini tak menghadiri acara closing seremony yang dinanti-nanti warga se-Asia.

Seperti diketahui, saat pembukaan Asian Games 2018, video Presiden Jokowi naik motor besar dan ngebut di jalanan untuk menuju SUGBK menjadi perbincangan masyarakat tanah air hingga dunia internasional.

Presiden Joko Widodo menyatakan tidak akan hadir di dalam Stadion Utama Gelora Bung Karno (SGUBK) karena akan ke Lombok.

"Saya akan ke Lombok, NTB, pagi," ujar Jokowi kemarin.

Acara penutupan ini nantinya akan dihadiri Wakil Presiden M Jusuf Kalla.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini