News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala Dunia 2018

Ada Siklus 20 Tahun-an di Piala Dunia, 2018 Akan Muncul Juara Baru?

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Penyerang Meksiko, Javier Hernandez, melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Korea Selatan pada laga penyisihan Grup F Piala Dunia 2018 di Rostov Arena, Sabtu (23/6/2018).

TRIBUNNEWS.COM - Piala Dunia 2018 berpeluang menyakiti hati para tim nasional yang sebelumnya telah meraih gelar juara.

Ada siklus kelahiran juara baru di Piala Dunia setiap 20 tahun.

Siklus ini dimulai pada Piala Dunia 1958 saat timnas Brasil berakhir keluar sebagai juara untuk pertama kali.

Piala Dunia 1958 merupakan kali kelima ajang tersebut diselenggarakan. Juara sebelumnya adalah Uruguay (dua kali), Italia (dua kali), dan Jerman Barat.

Hal ini kembali terulang pada Piala Dunia 1978 saat Argentina mencicipi juara untuk pertama kali.

Piala Dunia 1998 juga masih setia mengikuti siklus ini. Timnas Perancis saat itu berhasil menjuarai Piala Dunia yang diselenggarakan di negara mereka sendiri.

Kini Piala Dunia 2018 juga berpeluang untuk mengikuti atau justru memutus siklus 20 tahunan ini.

Para tim-tim yang belum pernah juara mulai menunjukkan taji di Piala Dunia 2018.

Kroasia, Belgia, dan Meksiko sama-sama meraih dua kemenangan di fase grup sejauh ini.

Ketiga tim ini bisa menjadi calon juara baru Piala Dunia 2018.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!

Berita Populer

Berita Terkini