News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala Dunia 2018

Saksikan Tim Mereka Kalah Menyakitkan, Suporter Jepang Tetap Bersihkan Sampah Stadion

Editor: Malvyandie Haryadi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Timnas Jepang.

TRIBUNNEWS.COM - Tim nasional Jepang secara dramatis harus tersingkir dari Piala Dunia 2018.

Melawan Belgia di Rostov Arena, Senin (2/7/2018) waktu setempat atau Selasa (3/7/2018) dini hari WIB, Jepang kalah 2-3 dari Rusia.

Baca: Pelatih Meksiko Tuding Perilaku Neymar Memalukan

Jepang sebenarnya mampu unggul 2 gol lebih dahulu.

Dua gol Jepang dicetak oleh Genki Haraguchi (48') dan Takashi Inui (52').

Namun, Belgia mampu membalas 3 gol melalui Jan Vertonghen (69'), Marouane Fellaini (74'), dan Nacer Chadli (90'+4).

Kekalahan tersebut memang menyesakkan untuk suporter Jepang.

Sebab tim Samurai Biru mampu memimpin lebih dulu atas Belgia.

Meski begitu kekalahan tersebut tak menghalangi para suporterJepang untuk melakukan aksi positif.

Tampak para suporter Jepang membersihkan sampah di Stadion Rostov, seperti dilansir BolaSport.com dari Twitter.

Aksi tersebut bukan yang pertama kali dilakukan para suporterJepang.

Sejak babak grup, mereka diketahui telah melakukan aksi bersih-bersih sampah di stadion.

Bahkan aksi suporter Jepang sampai ditiru negara lain seperti Senegal dan Kolombia.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini