News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala Dunia 2018

Hal Seputar Gol Bunuh Diri di Piala Dunia: Perancis 'Menang Banyak'

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pelatih Perancis Didier Deschamps bersama pemainnya merayakan kemenangan melawan Krosia dalam pertandingan Final Piala Dunia 2018 di Stadion Luzhniki, Moskow, Minggu (15/7/2018). Perancis menjadi juara dunia sepak bola setelah mengalahkan Krosia 4-2. AFP PHOTO/ADRIAN DENNIS

TRIBUNNEWS.COM - Piala Dunia 2018 mencapai garis finis pada Minggu (15/7/2018) atau Senin dini hari WIB.

Timnas Perancis keluar sebagai juara turnamen akbar yang digelar di Rusia tahun ini.

Timnas Perancis menjadi juara Piala Dunia 2018 setelah menaklukkan Kroasia pada laga final di Stadion Luzhniki, Moskow, dengan skor 4-2.

Medali Emas diraih Timnas Perancis berkat gol-gol Mario Mandzukic (bunuh diri, menit ke-19), Antoine Griezmann (38'), Paul Pogba (59'), dan Kylian Mbappe (65').

Timnas Kroasia cuma membalas dua kali lewat aksi Ivan Perisic (29') dan Mandzukic (69').

Fakta tersaji dari rangkuman Piala Dunia 2018 ini adalah lahirnya gol bunuh diri ke-12 sepanjang turnamen yang terakhir dicetak Mandzukic lewat sundulan.

Catatan itu menajamkan rekor Rusia 2018 sebagai edisi Piala Dunia paling banyak menelurkan own goal.

Timnas Perancis adalah tim yang paling diuntungkan gol bunuh diri lawan karena mengalaminya dua kali di Piala Dunia 2018.

Sebelum "dibantu" Mandzukic, Les Bleus membuka kiprah di Rusia dengan kemenangan yang diwarnai bunuh diri pemain Australia, Aziz Behich, dalam duel fase grup (2-1).

Secara total sepanjang sejarah, Timnas Perancis memang paling banyak mendapatkan bantuan dari aksi bunuh diri pemain lawan.

Dilansir BolaSport.com dari catatan FIFA, timnas Perancis sejauh ini mendapatkan enam kali own goal di Piala Dunia.

Sebelum diciptakan Mandzukic dan Behich tahun ini, pendahulu yang pertama ialah Raul Cardenas, pemain Meksiko yang mencetak gol bunuh diri saat dikalahkan Prancis 2-3 di fase grup Piala Dunia 1954.

Butuh waku 44 tahun bagi Prancis untuk mendapati own goal selanjutnya yang dicetak pemain Afrika Selatan, Pierre Issa, di Piala Dunia 1998.

Bunuh diri Pierre Issa diapit oleh torehan Christophe Dugarry dan Thierry Henry yang membawa Si Biru menekuk Afsel 3-0 pada fase grup.

Pada Piala Dunia 2014, Timnas Perancis panen gol bunuh diri karena kejadian itu muncul dua kali.

Pertama diciptakan kiper Honduras, Noel Valladares, di fase grup, lalu disusul oleh bek Nigeria, Joseph Yobo, pada babak 16 besar.

Fakta lain yang muncul dari laga final lawan Kroasia di Moskow adalah aksi bunuh diri Mandzukic menghasillkan own goal perdana yang lahir di partai puncak Piala Dunia.

Berikut tim-tim yang paling diuntungkan oleh gol bunuh diri lawan di Piala Dunia

6 gol - Prancis
4 gol - Jerman (termasuk Jerman Barat), Italia
3 gol - Portugal, Amerika Serikat
2 gol - Spanyol, Brasil, Rusia (Uni Soviet), Argentina, Kroasia, Iggris, Hungaria, Paraguay, Belgia, Austria

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini