News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala Dunia 2022

Tampil di Piala Dunia 2022 Qatar, Harry Kane Bakal Kenakan Ban Kapten Anti-Diskriminasi

Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Claudia Noventa
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Striker Inggris Harry Kane diberikan penghargaan Sepatu Emas karena menjadi pencetak gol terbanyak di Piala Dunia 2018 di Rusia menjelang pertandingan sepak bola UEFA Nations League antara Inggris dan Spanyol di Stadion Wembley di London pada 8 September 2018. - Kapten Timnas Inggris, Harry Kane bakal mengenakan ban kapten anti-diskriminasi selama Piala Dunia 2022 Qatar yang bertuliskan OneLove

TRIBUNNEWS.COM - Kapten Timnas Inggris, Harry Kane bakal mengenakan ban kapten khusus selama Piala Dunia 2022 Qatar.

Harry Kane bakal mengenakan ban lengan yang bertuliskan "OneLove" selama Piala Dunia 2022 Qatar.

Aksi yang dilakukan Harry Kane tersebut sebagai bentuk dukungan anti-diskriminasi.

Striker Inggris Tottenham Hotspur Harry Kane merayakan setelah ia mencetak gol pertama selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Tottenham Hotspur dan Wolverhampton Wanderers di Stadion Tottenham Hotspur di London, pada 20 Agustus 2022. Kapten Timnas Inggris, Harry Kane bakal mengenakan ban kapten anti-diskriminasi selama Piala Dunia 2022 Qatar yang bertuliskan "OneLove". (IAN KINGTON / AFP)

Baca juga: 4 Calon Pemain Kunci Grup B di Piala Dunia 2022 Qatar: Harry Kane Bersaing dengan Gareth Bale

Sebelumnya, sudah ada sembilan negara yang melakukan aksi tersebut.

Sembilan negara tersebut adalah Belanda, Belgia, Denmark, Prancis, Jerman, Norwegia, Swedia, Swiss dan Wales.

Selama Piala Dunia 2022 Qatar berlangsung, kapten dari sembilan negara tersebut juga akan mengenakan ban lengan yang serupa dengan Harry Kane.

Lawan Diskriminasi

Harry Kane merasa terhormat bisa bergabung dengan rekan-rekannya sesama kapten yang mendukung kampanye "OneLove".

Selain itu, Kane mengaku bahwa bersama para rekannya, ia akan melawan segala bentuk diskriminasi.

"Saya merasa terhormat untuk bergabung dengan rekan-rekan kapten tim nasional saya dalam mendukung kampanye OneLove'yang penting."

"Sebagai kapten, kita semua mungkin bersaing satu sama lain di lapangan, tetapi kita berdiri bersama melawan segala bentuk diskriminasi."

"Ini bahkan lebih relevan pada saat perpecahan biasa terjadi di masyarakat."

"Mengenakan ban kapten bersama atas nama tim kami akan mengirimkan pesan yang jelas ketika dunia menyaksikan," kata Kane, dikutip dari telegraph.co.uk Rabu (21/9/2022).

Diketahui, Harry Kane akan mulai mengenakan ban kapten "OneLove" dalam ajang UEFA Nations League yang digelar 24 dan 27 September.

Pada pertandingan tersebut, Timnas Inggris akan menghadapi Italia dan Jerman.

Baca juga: Hunian Para WAGs Timnas Inggris Selama Piala Dunia 2022 Qatar, Harga Sewa Rp 100 Juta Per Malam

Jadwal Lengkap Timnas Inggris di Piala Dunia 2022 Qatar

Babak Penyisihan Grup

Senin, 21 November 2022

Inggris vs Iran, pukul 20.00 WIB

Sabtu, 26 November 2022

Inggris vs Amerika Serikat, pukul 02.00 WIB

Rabu, 30 November 2022

Wales vs Inggris, pukul 02.00 WIB

(Tribunnews.com/Isnaini Nurdianti)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini