TRIBUNNEWS.COM - Turnamen Piala Dunia 2022 akan digelar kurang lebih sebulan lagi.
Sayangnya, Piala Dunia 2022 tak akan diikuti oleh Timnas Italia yang gagal lolos ke Qatar.
Timnas Italia gagal lolos ke Piala Dunia 2022 setelah kalah dari Makedonia Utara di babak play-off.
Baca juga: 5 Pemain Bintang yang Gagal Tampil di Piala Dunia 2022 Qatar, Haaland Harus Rela Jadi Penonton
Untuk itu, Timnas Italia harus puas hanya menjadi penonton turnamen sepak bola empat tahunan tersebut.
Kegagalan Italia lolos ke Piala Dunia diakui pelatih Roberto Mancini sebagai pengalaman pahit.
Menurutnya, orang Italia akan menonton laga-laga Piala Dunia dengan rasa sakit hati yang luar biasa.
"Bulan depan jelas bukan waktu yang mudah bagi orang Italia melihat Piala Dunia tanpa timnas mereka," ungkap Roberto Mancini dikutip dari Football Italia.
"Mungkin para pemain tak merasakannya terlalu besar karena mereka selalu bermain sepak bola."
"Saya hanya akan merasa lebih baik ketika Piala Dunia usai."
"Namun saya harus mengakui, turnamen ini akan sangat menyakitkan untuk dilihat di televisi," sambungnya.
Jagoan Jorginho
Sementara itu, para pemain Timnas Italia nampaknya punya jagoan masing-masing.
Salah seorang pemain Azzurri, Jorginho, menjagokan Brasil di Piala Dunia 2022.
"Saya sebenarnya berharap bisa berada di Piala Dunia 2022," ujar Jorginho dikutip dari Sportbible.
"Tetapi sayangnya kami tidak akan berada disana."
"Jadi, saya menjagokan Brasil, saya akan mendukung mereka."
"Jadi mari kita lihat saja nanti apa yang akan terjadi," lanjutnya.
(Tribunnews.com/Guruh)