News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala Dunia 2022

Pengorbanan Kiper AC Milan demi Tampil di Piala Dunia 2022, Maignan Panggil Terapis Khusus ke Rumah

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kiper AC Milan asal Prancis Mike Maignan menangkap bola saat pertandingan sepak bola Serie A Italia antara AC Milan dan Inter Milan di stadion San Siro di Milan pada 3 September 2022.

TRIBUNNEWS.COM - Kiper AC Milan, Mike Maignan enggan mengibarkan bendera putih dalam usahanya membela Timnas Prancis di Piala Dunia 2022 Qatar.

Sebagaimana yang diketahui, Mike Maignan mengalami cedera betis dalam sesi latihan AC Milan, Rabu (19/10/2022).

Gara-gara cedera yang dialami, Mike Maignan diprediksi kuat absen di Piala Dunia 2022.

Baca juga: Raphael Varane Cedera, Was-Was Nasibnya di Timnas Prancis Jelang Piala Dunia 2022 Dicoret Deschamps

Kiper AC Milan, Mike Maignan menangkap bola tendangan pemain tim tamu Napoli saat pertandingan sepak bola Serie A Italia di San Siro, pada 18 September 2022. (MIGUEL MEDINA / AFP)

Meski banyak yang meragukan peluang kiper berusia 27 tahun ini, namun Maignan enggan menyerah begitu saja.

Pantang baginya untuk mengibarkan bendera putih untuk bisa membela Les Bleus (Prancis) di ajang sekaliber Piala Dunia 2022 Qatar.

Diwartakan media Pancis via Football Italia, Mike Maignan dikabarkan mati-matian untuk memulihkan kondisinya untuk Piala Dunia 2022 yang tinggal hitungan hari akan dimulai.

Sejatinya, Stefano Pioli sudah menyarankan agar mantan penjaga gawang Lille ini absen di Piala Dunia 2022.

Namun sang kiper memilih untuk mengacuhkan saran sang Allanatore Milan tersebut.

Untuk memastikan kondisi fisiknya pulih 100 persen untuk mentas di Piala Dunia 2022, Mike Maignan memanggil terapis khusus.

Tak tanggung tanggung, terapis medis yang dipanggil penjaga gawang Timnas Prancis ini merupakan bagian dari Timnas Prancis.

Saat ini Maignan tengah berada di rumahnya, wilayah Clairefontaine, Prancis.

Diprakirakan, terapis medis yang dipanggil Mike Maignan akan tiba di rumahnya pada awal pekan ini.

Pemberitaan serupa juga diungkapkan L'Equipe, Mike Maignan memilih untuk terus berjuang soal pemulihan cederanya agar tak melewatkan kesempatan tampil di Piala Dunia 2022.

Diprediksi Absen hingga Januari

Sebelumnya pelath AC Milan, Stefano Pioli sudah menjatuhkan vonis kapan Maignan bisa kembali tampil.

"Saya menyesalkan atas apa yang dialami oleh Mike Maignan," dikutip dari laman Sempre Milan.

"Kami mempertimbangkan segala kemungkinan yang ada."

"Dia juga ingin bermain melawan Verona Kami memeriksa segala hal," sambung Pioli.

"Namun, cedera tersebut akan membuatnya menepi hingga Januari," tuturnya menambahkan.

Kondisi yang menimpa Maignan menambah panjang daftar pemain Timnas Prancis yang dihantam cedera.

Sebelumnya, Les Bleus telah kehilangan sejumlah pemainnya karena cedera.

Gelandang Chelsea, N'Golo Kante, sudah lebih dulu dipastikan tidak akan ikut di Piala Dunia 2022.

N'Golo Kante tidak akan bermain di Piala Dunia 2022 bersama timnas Prancis karena gagal pulih lebih cepat dari cederanya.

(Tribunnews.com/Giri)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini