News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala Dunia 2022

Hasil Akhir Prancis vs Australia di Piala Dunia 2022: Skor 4-1, Les Bleus Pesta Gol

Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Drajat Sugiri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Hasil Piala Dunia 2022, Prancis libas Australia 4-1 - Penyerang Perancis Kylian Mbappe merayakan setelah mencetak gol ke 3 pada pertandingan sepak bola Grup D Piala Dunia 2022 Qatar antara Perancis dan Australia di Stadion Al-Janoub di Al-Wakrah, selatan Doha. (22 November 2022). Hasil akhir pertandingan Piala Dunia 2022 Grup D antara Prancis vs Australia tersaji dengan skor 4-1, Les Blues pesta gol.(Chandan KHANNA / AFP)

TRIBUNNEWS.COM - Hasil akhir laga Prancis vs Australia terhias dengan skor 4-1 pada Piala Dunia 2022 di Al Janoub Stadium, Rabu (23/11/2022).

Prancis mampu comeback dengan gol yang diciptakan oleh Adrien Rabiot (27'), Oliver Giroud (32') (72'), dan Kylian Mbappe (68').

Sedangkan gol tunggal dari Australia diciptakan oleh Craig Goodwin (9').

Secara garis besar permainan, Kylian Mbappe cs terus menekan sejak awal pertandingan dan hasilnya mereka mampu comeback dengan melibas Australia 4-1.

Baca juga: Kylian Mbappe, Monster Utama Timnas Prancis Kalahkan Australia di Piala Dunia 2022

Jalannya Pertandingan

Di menit-menit awal Prancis langsung menekan pertahanan Australia.

Gol 0-1

Craig Goodwin mampu melesatkan tembakan ke pojok kanan gawang saat diberi assist oleh Mathew Leckie di menit 9'.

Bek Prancis Lucas Hernandez tidak dapat melanjutkan setelah cedera itu. Dia digantikan oleh saudaranya Theo Hernandez di menit 13'.

Terlihat di menit 18' Prancis terus menekan pertahanan Australia namun belum ada peluang yang tercipta.

Di menit 21' Duke mencoba tendangan luar kotak pinalti namun sayang tembakannya sedikit meleset.

Gol 1-1

Penyerang Perancis Kylian Mbappe (Tengah) merayakan setelah ia mencetak gol selama pertandingan sepak bola Grup D Piala Dunia 2022 Qatar antara Perancis dan Australia di Stadion Al-Janoub di Al-Wakrah, selatan Doha pada 22 November 2022. (Foto oleh Chandan Khanna / AFP) (AFP/CHANDAN KHANNA)

Rabiot mampu menyamakan kedudukan dengan sundulan yang diberi assist Theo Hernandez lewat umpan lambung.

Terlihat di menit 30' Prancis mampu mendominasi penguasaan bola dengan 60 persen.

Gol 2-1

Oliver Giroud mampu melesatkan bola dengan tenang saat mendapat assist dari Adrien Rabiot membuat Prancis unggul 2-1 di menit 32'.

Prancis terus menerus menekan pertahanan Australia di menit 41'.

Tercatat Timnas Prancis mampu melesatkan enam tembakan dan dua diantaranya gol.

Di menit penghujung hampir saja Mbappe akan memperbesar kemenangan, namun sayang tembakannya masi menjauhi mistar gawang.

45' menit babak pertama telah usai, Prancis mampu comeback.

Di menit awal babak kedua Prancis langsung dominan menyerang.

Kartu kuning pertama diberikan kepada Mitchell Duke pemain asal Australia di menit (55'), saat melakukan tackle keras kepada Dembele.

Pergantian pemain di kubu Australia pada menit (56') antara Mithcell Duke digantikan Jason Cummings.

Dilihat sampai menit (65') Prancis mampu melesatkan tujuh tembakan sedangkan Australia belum sama sekali melesatkan tembakan ke gawang.

Penguasaan bola terlihat 64 persen dipegang oleh Prancis (66').

Gol 3-1

Mbappe mampu memperbesar skor lewat sundulan yang diumpan oleh Ousmane Dembele (68').

Gol 4-1

Kembali Giroud mencetak brace untuk Timnas Prancis lewat sundulan yang diberi assist oleh Mbappe (71').

Pergantian pemain di kubu Australia, Riley Mcgree digantikan Awer Mabil dan Craig Goodwin digantikan Garang Kuol (74').

Di kubu Prancis juga melakukan pergantian, Aurelien Tchouameni digantikan Youssouf Fofana dan Ousmane Dembele digantikan Kingsley Cooman (77').

Dilihat di menit (83') Prancis tidak mengendurkan serangan.

Kartu kuning kedua didapatkan oleh Jackson Irvine (80').

Pergantian pemain Australia Jackson Irvine digantikan Keanu Baccus dan Nathaniel Atkinson digantikan Milos Degenek (85').

Benjamin Pavard digantikan Jules Kounde dan Giroud digantikan Marcus Thuram (89').

Kartu ketiga didapat oleh Aaron Mooy (90+5').

Pertandingan pun selesai dengan skor 4-1 untuk Prancis.

Baca juga: Nasib Tragis Timnas Argentina Buktikan Favorit Juara Piala Dunia 2022 Cuma Label Belaka

Berikut Susunan Pemain Prancis vs Australia

Prancis (4-2-3-1)

Hugo Lloris; Ibrahima Konate, Lucaz Hernandez, Dayot Upamecano, B Pavard; Aurelien Tchouameni, A Rabiot; A Griezmann, O Dembele, K Mbappe; O.Giroud

Pelatih: Didier Deschamps

Polandia (4-1-4-1)

Ryan; Atkinson, Souttar, Rowles, Behich; Mooy; Irvine, Goodwin, Riley Mcgree, Leckie; Mitchell

Pelatih: Graham Arnold

BACA:

Berita Piala Dunia 2022 Qatar

Jadwal Lengkap Piala Dunia 2022

Daftar Wasit Piala Dunia 2022

Profil 8 Stadion Piala Dunia Qatar

Daftar Peserta dan Pembagian Grup Piala Dunia 2022

Sejarah Piala Dunia atau FIFA World Cup

(Tribunnews.com/Ali)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini