TRIBUNNEWS.COM - Hajime Moriyasu bicara harapannya ingin merubah sejarah Timnas Jepang jelang pertandingan perdana Piala Dunia 2022 Grup E melawan Jerman di Stadion Internasional Khalifa, pada Rabu (23/11/2022) malam ini mulai kick-off pukul 20.00 WIB.
Timnas Jepang akan mencatatkan penampilan ketujuhnya pada turnamen FIFA yang berdurasi 4 tahunan ini.
Selama enam kali berpartisipasi, skuad Timnas Jepang yang dijuluki Samurai Biru itu belum pernah merasakan lolos Perempat Final.
Baca juga: Prediksi Skor Jerman vs Jepang Piala Dunia 2022, Die Mannschact Lebih Diunggulkan
Pencapaian terbaik Samurai Blue adalah mencapai babak 16 besar yakni edisi 2018, 2010, dan 2002.
Adapun tiga edisi lainnya 2014, 2006 dan 1998, Samurai Biru menjadi penggembira karena tidak lolos fase grup.
Untuk itu, Moriyasu ingin Samurai Biru tampil sebaik mungkin di setiap laga Piala Dunia 2022 agar bisa mengubah sejarah langganan 16 besar.
"Para pemain dan staf, kami merasakan hal yang sama," buka Hajime Moriyasu dikutip dari laman BBC.
"Kami ingin melaju ke babak 16 besar dan seterusnya," tambah arsitek berusia 54 tahun tersebut.
"Bagi kami ini tentang mengubah sejarah. Itulah target yang berusaha diwujudkan," tegas Moriyasu.
Perjuangan Samurai Blue dimulai dengan menantang Jerman yang pada edisi terakhir Piala Dunia 2018 di Rusia tampil buruk.
Jerman yang datang ke Piala Dunia 2018 sebagai juara bertahan harus rela nasibnya sebagai penggembira fase grup.
Berdasarkan peforma tersebut, Jerman tentu ingin memperbaikinya dan bila perlu mengulang kesuksesan 2014 lalu.
Jerman sendiri tentu di atas kertas lebih unggul ketimbang lawannya Jepang, buktinya pada statistik pertemuan lebih mendominasi.
Menurut statistik Transfermarkt, Jerman dan Jepang sebelumnya telah bertemu dua kali di ajang pertandingan persahabatan.
Hasilnya, Jerman meraih kemenangan 0-3 dari Jepang pada 2004 dan 2 tahun kemudian bermain imbang 2-2.
Keunggulan statistik pertemuan bisa menambah motivasi Jerman untuk menatap laga perdana Grup E Piala Dunia 2022.
Berikut Skuad Kedua Negara di Piala Dunia 2022
Jerman
Penjaga Gawang: Manuel Neuer (Bayern Munich), Marc-Andre ter Stegen (Barcelona), Kevin Trapp (Eintracht Frankfurt)
Bek: Armel Bella-Kotchap (Southampton), Matthias Ginter (SC Freiburg), Christian Gunter (SC Freiburg), Thilo Kehrer (West Ham), Lukas Klostermann (RB Leipzig), David Raum (RB Leipzig), Antonio Rudiger (Real Madrid ), Nico Schlotterbeck (Borussia Dortmund), Niklas Sule (Borussia Dortmund)
Gelandang: Julian Brandt (Borussia Dortmund), Leon Goretzka (Bayern Munich), Ilkay Gundogan (Manchester City), Jonas Hofmann (RB Leipzig), Joshua Kimmich (Bayern Munich), Jamal Musiala (Bayern Munich)
Penyerang: Karim Adeyemi (Borussia Dortmund), Niclas Fullkrug (Werder Bremen), Serge Gnabry (Bayern Munich), Mario Gotze (Eintracht Frankfurt), Kai Havertz (Chelsea), Youssoufa Moukoko (Borussia Dortmund), Thomas Muller (Bayern Munich), Leroy Sane (Bayern München)
Jepang
Penjaga Gawang: Shuichi Gonda (Shimizu S-Pulse), Daniel Schmidt (Sint-Truiden), Eiji Kawashima (Strasbourg).
Bek: Miki Yamane (Kawasaki Frontale), Hiroki Sakai (Urawa Reds), Maya Yoshida (Schalke), Takehiro Tomiyasu (Arsenal), Shogo Taniguchi (Kawasaki Frontale), Ko Itakura (Borussia Monchengladbach), Hiroki Ito (Stuttgart), Yuto Nagatomo (FC Tokyo).
Gelandang: Wataru Endo (Stuttgart), Hidemasa Morita (Sporting CP), Ao Tanaka (Fortuna Dusseldorf), Gaku Shibasaki (Leganes), Kaoru Mitoma (Brighton), Daichi Kamada (Eintracht Frankfurt), Ritsu Doan (Freiburg), Junya Ito ( Reims), Takumi Minamino (Monaco), Takefusa Kubo (Real Sociedad), Yuki Soma (Nagoya Grampus).
Penyerang: Daizen Maeda (Celtic), Takuma Asano (Bochum), Ayase Ueda (Cercle Bruges).
(Tribunnews.com/Ipunk)
BACA:
Jadwal Lengkap Piala Dunia 2022
Profil 8 Stadion Piala Dunia Qatar