News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala Dunia 2022

Kevin De Bruyne, Maestro Belgia yang Dapat Memporak-porandakan Kanada di Piala Dunia 2022

Penulis: Muhamad Deni Setiawan
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Gelandang Belgia, Kevin De Bruyne merayakan gol ke gawang Wales selama pertandingan sepak bola UEFA Nations League Grup 4 Liga A antara Belgia di Stadion The King Baudouin, pada 22 September 2022. De Bruyne merupakan maestro lini tengah yang dapat memporak-porandakan pertahanan Timnas Kanada di Piala Dunia 2022 Qatar. Sejauh ini ia telah mencatatkan 9 assist untuk Manchester City di Liga Inggris (tertinggi di liga).

TRIBUNNEWS.COM - Inilah Kevin De Bruyne, maestro lini tengah Timnas Belgia di Piala Dunia 2022 Qatar yang bermain untuk klub Manchester City.

Timnas Belgia akan melawan Timnas Kanada di pertandingan grup F Piala Dunia 2022 Qatar, Kamis (24/11/2022) pukul 02.00 WIB.

Belgia tentu akan mengandalkan gelandang jeniusnya, Kevin de Bruyne.

Pemain berumur 31 tahun itu akan menjadi senjata berbahaya Belgia.

Sejauh ini, De Bruyne telah bermain 326 kali untuk City di semua ajang kompetisi.

Ia terlibat dalam 223 gol, dengan rincian 89 gol dan 134 assist.

Baca juga: Endy Arfian Kecewa Argentina Dibungkam Arab Saudi di Piala Dunia Qatar 2022 

Kehadirannya akan memanjakan barisan lini depan Setan Merah yang siap akan merepotkan pertahanan Kanada.

Pada musim ini, De Bruyne menjadi pencetak assist terbanyak di Liga Inggris (9).

Dilansir FotMob, ia merupakan pemain ulung dengan kemampuan menciptakan peluang terbaik di Inggris.

Big chances created, xA (angka harapan assist), dan chances created -nya berada di angka 14, 6.8, dan 47.0.

Berkat penampilan gemilangnya itu, FotMob memberikan rating 7.93 kepada sang maestro.

Ini menjadikannya pemain dengan rating tertinggi kedua di Liga Inggris, tepat di bawah Erling Haaland, rekan setimnya.

Timnas Belgia akan menghadapi Timnas Kanada di Stadion Ahmad bin Ali, Doha pada pertandingan Grup F Piala Dunia 2022. Pertandingan ini dijadwalkan kick-off Kamis (24/11/2022) pukul 02:00 WIB. TRIBUNNEWS (TRIBUNNEWS/BAYU PRIADI)

Berikut statistik Kevin De Bruyne, maestro lini tengah Timnas Belgia di musim 2022/2023 bersama Manchester City 

- Total penampilan: 19

- Total gol: 3

- Total assist: 13

- Total menit bermain: 1.475

BACA:

Berita Piala Dunia 2022 Qatar

Jadwal Lengkap Piala Dunia 2022

Daftar Wasit Piala Dunia 2022

Profil 8 Stadion Piala Dunia Qatar

Daftar Peserta dan Pembagian Grup Piala Dunia 2022

Sejarah Piala Dunia atau FIFA World Cup

(Tribunnews.com/Muhamad Deni Setiawan)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini