TRIBUNNEWS.COM - Pengalaman unik dimiliki suporter Timnas Inggris bernama Alex Sullivan saat berburu bir di Qatar selama gelaran Piala Dunia 2022 berlangsung.
Alex Sullivan tak menyangka jika 'perburuan birnya' bersama suporter Timnas Inggris yang lain berakhir ketemu dengan anak singa milik keluarga kerajaan Qatar.
Bahkan Alex Sullivan dan temannya diundang ke rumah anggota keluarga kerajaan Qatar itu menaiki mobil mewah asal Italia, Lamborghini .
Baca juga: Profil Ilkay Gundogan, Kapten Man City Pencetak Gol Pertama Jerman vs Jepang di Piala Dunia 2022
Kisah dimulai saat Alex Sullivan berkunjung ke salah satu supermarket yang berada di Qatar. Dia tengah mencari bir.
Namun pertemuannya dengan keluarga kerajaan Qatar membuat pendukung Timnas Inggris di Piala Dunia 2022 itu memiliki pengalaman yang berbeda.
Tepatnya setelah pertandingan Timnas Inggris mengalahkan Timnas Iran dengan skor 6-2, Alex memenuhi undangan anggota keluarga kerajaan Qatar untuk berkunjung ke rumahnya.
Tak tanggung-tanggung, pria yang juga merupakan suporter Everton ini dijemput menggunakan Lambhorgini.
"Kami khawatir dengan awal mula pertemuan kami. Namun pada akhirnya mereka (keluarga kerajaan-red) mengundang kami untuk ke rumahnya," buka Alex Sullivan, seperti yang dikutip dari laman Mirror.
Alex terkesima dengan keramah-tamahan keluarga kerajaan Qatar tersebut.
"Tapi mereka sangat murah hati dan ramah dan kami bersenang-senang. Mereka tertidur hampir sepanjang hari, tetapi mereka mengajak kami berkendara dengan Lamborghini," sambung Alex Sullivan.
Alex Sullivan tak menyangka sama sekali bahwa teman barunya yang dia temui itu memiliki sebuah kebun binatang pribadi di area rumahnya.
"Tapi mereka sangat membumi dan ramah, kami melakukan percakapan yang sangat baik dengan mereka."
Alex yang berusia 23 tahun tak melewatkan kesempatan untuk bermain dengan sejumlah satwa yang berada di kebun binatang pribadi temannya yang berasal dari keluarga kerajaan Qatar itu.
Di kebun bintang tersebut Alex menceritakan ada aneka macam satwa, mulai anak singa, burung pemangsa hingga hewan monyet ada dalam kebun binatang pribadi tersebut.
"Di sana juga ada banyak jenis permainan. Yang paling menarik ada PlayStation (5)," tegas Alex Sullivan,.
Alex Sullivan yang bekerja di sebuah perusahaan e-commerce memang mengambil hari libur untuk mendukung Timnas Inggris berlaga di Piala Dunia 2022 Qatar.
Bahkan dia tak ragu untuk berada di Qatar selama satu bulan penuh. Selain mendapatkan kenalan teman baru dari anggota keluarga kerajaan, dia juga berharap Timnas Inggris bisa mengakhiri Piala Dunia 2022 sebagai juara.
(Tribunnews.com/Giri)