News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala Dunia 2022

Hasil Piala Dunia 2022: Aksi Nakal Rudiger Beri Pelajaran, Tak Boleh Sombong sebelum Laga Kelar

Penulis: deivor ismanto
Editor: Drajat Sugiri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Bek Jerman #02 Antonio Ruediger (Kiri) memblokir tembakan penyerang Jepang #18 Takuma Asano selama pertandingan sepak bola Grup E Piala Dunia Qatar 2022 antara Jerman dan Jepang di Stadion Internasional Khalifa di Doha pada 23 November 2022.

TRIBUNNEWS.COM - Antonio Rudiger menjadi pemain yang disorot dalam laga Timnas Jerman vs Jepang di Piala Dunia 2022 pada Rabu, (23/11/2022) malam WIB.

Saat Jerman unggul dengan skor 1-0 hingga menit 64', stopper milik Real Madrid itu melakukan aksi gimmick dengan meniru gaya lari Usain Bolt saat beradu lari dengan striker Jepang, Takuma Asano.

Tak ingin terpancing, Asano memilih untuk kembali ke posisi awalnya dan tak meladeni Rudiger setelah bola keluar dari lapangan.

Baca juga: Live Skor Hasil Timnas Spanyol vs Kosta Rika Piala Dunia 2022: La Roja Ngamuk 3-0 di Babak I

Penyerang Timnas Jepang #18 Takuma Asano merayakan kemenangan timnya dalam pertandingan sepak bola Grup E Piala Dunia 2022 Qatar antara Jerman dan Jepang di Stadion Internasional Khalifa di Doha pada 23 November 2022. Anne-Christine POUJOULAT / AFP (Anne-Christine POUJOULAT / AFP)

Bak terkena karma, 11 menit setelah gimmick Rudiger Timnas Jepang mampu menyamakan kedudukan lewat aksi Ritsu Doan.

Hingga akhirnya, sang striker yang mendapat pancingan dari Rudiger, Takuma Asano sukses mencetak gol kemenangan Timnas Jepang.

Lolos dari jebakan offside, eks pemain Arsenal itu melakukan tembakan kaki kanan yang menghujam gawang Manuel Neuer.

Hingga laga selesai, skor 2-1 untuk keunggulan Samurai Biru bertahanan.

Rudiger yang awalnya begitu percaya diri, harus menanggung malu karena timnya kalah dari tim yang sebelumnya tak diperhitungkan sama sekali.

Baca juga: Fakta Unik Hasil Jerman vs Jepang di Piala Dunia 2022 Tadi Malam, Samurai Biru Buat Sejarah Baru

Jalannya Laga Jerman vs Jepang

Timnas Jerman dan Timnas Jepang saling berhadapan di laga Grup E Piala Dunia 2022.

Dalam lima menit awal pertandingan, justru Samurai Biru yang tampil lebih menggebrak.

Mereka sama sekali tak canggung untuk menyerang Timnas Jerman yang lebih diunggulkan.

Bahkan, Jepang sukses menjebol jala Manuel Neuer.

Daizen Maeda menjebol jala Neuer dengan memanfaatkan umpan silang dari sisi kanan.

Sayangnya, selebrasi sang pemain tak berlangsung lama.

Ia dinyatakan berada dalam posisi offside kala menyambut umpan tersebut.

Dari tayangan ulang, memang sang pemain telah berada dalam posisi offside.

Skor masih 0-0 hingga menit ke-10.

Pada menit ke-16, Timnas Jerman mendapatkan peluang pertamanya.

Antonio Rudiger menyambut sepak pojok Joshua Kimmich dengan sundulan keras.

Namun, sundulan penggawa Real Madrid itu masih melebar tipis di sisi kiri gawang Jepang.

Memasuki menit ke-25, pertandingan semakin terbuka.

Timnas Jerman dan Jepang silih berganti melakukan tekanan.

Hingga saat ini, kedua tim mengandalkan sisi sayap mereka untuk menekan lawan.

Tekanan Jerman makin meningkat memasuki menit ke-27.

Ilkay Gundogan mendapatkan dua peluang yang belum bisa dimanfaatkan.

Kiper dan para pemain belakang Samurai Biru masih sigap menghalau bola yang membahayakan pertahanan mereka.

Skor 0-0 juga masih bertahan hingga menit ke-30.

Pada menit ke-31, Jerman mendapatkan hadiah penalti.

Kiper Jepang #12 Shuichi Gonda (Kiri) menyelam untuk merebut bola di depan gelandang Jerman #07 Kai Havertz selama pertandingan sepak bola Grup E Piala Dunia Qatar 2022 antara Jerman dan Jepang di Stadion Internasional Khalifa di Doha pada 23 November 2022. (ANNE-CHRISTINE POUJOULAT/AFP)

Baca juga: Sorotan Hasil Timnas Jerman vs Jepang di Piala Dunia 2022: Gundogan Belum Selevel Ozil

Sepakan 12 pas itu diberikan kepada Der Panzer setelah David Raum dilanggar oleh kiper Jepang, Shuichi Gonda.

Ilkay Gundogan yang maju sebagai algojo tak membuang kesempatan untuk membawa Timnas Jerman unggul 1-0 atas Jepang di menit ke-33.

Setelah itu, Jerman tak mengendurkan tekanan ke arah pertahanan Jepang.

Ilkay Gundogan menjadi tokoh sentral dalam setiap serangan Der Panzer sejauh ini.

Sedangkan Jamal Musiala hingga Thomas Muller masih belum terlalu mencolok dalam pola serangan tim.

Skor 1-0 tetap bertahan hingga wasit menyudahi babak pertama antara Timnas Jerman vs Jepang di Piala Dunia 2022.

Pada babak kedua, Der Panzer langsung menggembur Jepang lagi.

Mereka sepertinya belum puas dengan keunggulan satu gol yang sudah ditangan.

Jamal Musiala mendapatkan peluang emas di menit ke-51.

Ia memperlihatkan skill individunya untuk melewati beberapa pemain Jepang.

Sayangnya, ia mengakhiri pertunjukan kemampuan individunya itu dengan tendangan yang masih melambung tinggi di atas mistar.

Pada menit ke-59, Jerman kembali mendapat peluang.

Anak asuh Hansi Flick memeragakan permainan ciamik di depan kotak penalti Jepang.

Kombinasi beberapa pemain Der Panzer tak bisa dihentikan Samurai Biru.

Ilkay Gundogan yang mencoba menuntaskan peluang tersebut lantas melepaskan tendangan mendatar.

Namun, sepakan tersebut hanya membentur tiang gawang Jepang.

Setelah menunggu lama, Jepang akhirnya dapat menyamakan kedudukan.

Berawal dari serangan di sisi kiri, Jepang mampu menembus pertahanan Jerman.

Bola lantas dikirimkan ke dalam kotak penalti, tetapi Neuer coba menepisnya.

Sayangnya, tepisan Neuer justru membuat situasi makin berbahaya untuk Der Panzer

Ritsu Doan berada di tempat yang tepat untuk menyelesaikan bola muntah tepisan sang kiper Bayern Munchen itu.

Skor menjadi 1-1.

Timnas Jepang menghadirkan kejutan pada menit ke-83.

Ko Itakura memanfaatkan sepakan bebas dengan melepas umpan jauh langsung ke depan.

Ia menemukan Takuma Asano yang berada di posisi yang tepat untuk mengejar bola tersebut.

Asano memenangkan duel melawan Nico Schlotterbeck sebelum menaklukkan Neuer dengan tendangan keras dari jarak dekat.

Skor berbalik menjadi 1-2 untuk keunggulan Jepang.

(Tribunnews.com/Deivor/Guruh)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini