TRIBUNNEWS.COMĀ - Sesaat lagi live streaming dan starting XI Uruguay vs Korea Selatan Piala Dunia 2022 Grup H, Kamis (24/11/2022).
Federico Valverde hingga Darwin Nunez akan turun sebagai starter Timnas Uruguay ketika menghadapi Korea Selatan.
Duel Uruguay vs Korea Selatan dapat disaksikan melalui tayangan SCTV atau streaming via Vidio.
Live Streaming
Susunan Pemain/Starting XI
Timnas Uruguay
Sergio Rochet, Jose Gimenez, Diego Godin, Mathias Olivera, Martin Caceres, Matias Vecino, Rodrigo Bentancur, Federico Valverde, Facundo Pellistri, Luis Suarez, Darwin Nunez
Timnas Korea Selatan
Kim Seunggyu, Kim Jinsu, Kim Minjae, Kim Moonhwan, Kim Younggwon, Jung Wooyoung, Hwang Inbeom, Son Heungmin, Lee Jaesung, Na Sangho, Hwang Uijo
Baca juga: Prediksi Skor Uruguay vs Korea Selatan Piala Dunia 2022: Ini Daftar Pemain Bintang Kedua Tim
Prediksi Skor uruguay vs Korsel
- Sportsmole: 2-0
- Sportskeeda: 2-1
Pemain Bintang Uruguay dan Korsel
Uruguay: Federico Valverde
Fede Valverde selaku pemain Real Madrid akan jadi juru gedor di Timnas Uruguay.
Pemain berusia 24 tahun ini tampil apik berkat polesan Carlo Ancelotti di Los Blancos.
Bahkan di musim ini Valverde termasuk gacor lantaran telah mengoleksi sebanyak 8 gol.
Delapan gol tersebut tercipta saat mentas di Liga Spanyol dan Liga Champions.
Valverde memiliki posisi asli sebagai gelandang tengah.
Namun dia bisa disebut pemain serba guna gegara kebiasaa bermain di Real Madrid.
Pasalnya Valverde justru ditempatkan sebagai pemain sayap ketika beraksi bersama El Real.
Modal manis ini tentu tak akan disia-siakan oleh Diego Alonso selaku juru taktik Uruguay untuk menjadikan Valverde sebagai pemain kunci.
Korea Selatan: Son Heung-min
Bintang Tottenham Hotspur ini akan turun membela negaranya dengan keadaan cedera.
Meski demikian Son Heung-min mengenakan topeng hitam untuk melindungi cedera tulang di sekitar matanya.
Sempat diragukan tampil, anak asuh Paulo Bento memastikan dirinya akan beraksi saat Uruguay vs Korea.
Pria berusia 30 tahun ini akan jadi tumpuan bagi Taegeuk Warriors.
Harapanya Son bisa menunjukkan performa terbaiknya sehingga mampu meraih hasil manis.
BACA:
Jadwal Lengkap Piala Dunia 2022
Profil 8 Stadion Piala Dunia Qatar
Daftar Peserta dan Pembagian Grup Piala Dunia 2022
Sejarah Piala Dunia atau FIFA World Cup
(Tribunnews.com/Niken)