Laporan Wartawan Tribunnews, Nur Febriana Trinugraheni
TRIBUNNEWS.COM, DUBAI - Qatar bukan satu-satunya negara yang mendapatkan keuntungan besar dalam pariwisata berkat menjadi tuan rumah Piala Dunia 2022.
Uni Emirat Arab, negara tetangga Qatar, juga mendapat keuntungan dari kompetisi sepak bola internasional yang diadakan empat tahun sekali ini, karena salah satu kotanya, Dubai, melihat sekitar 1 juta pengunjung tambahan selama turnamen sepak bola, menurut Dewan Olahraga Dubai.
Dubai merupakan kota terpadat di Uni Emirat Arab (UEA) dan menjadi salah satu tujuan pariwisata paling populer di dunia. Kota ini memiliki hotel bintang lima terbanyak kedua di dunia dan bangunan tertinggi di dunia, Burj Khalifa.
Baca juga: Qatar vs Senegal di Piala Dunia 202: Misi Felix Sanchez Selamatkan Wajah Tuan Rumah
CEO Dubai Airports, otoritas bandara di kota itu, Paul Griffiths pada Agustus menyebut Dubai sebagai “gerbang utama” ke Piala Dunia dan memperkirakan akan mencatat lebih banyak turis daripada Qatar.
Melansir dari CNBC, Dubai sekarang menambahkan pengalaman berwisata bertema Piala Dunia, sekaligus memanfaatkan fakta bahwa Qatar, negara kecil berpenduduk 3 juta orang, sedang berjuang mengakomodasi semua turis yang datang, dan banyak dari mereka memilih untuk menginap di Dubai untuk menonton pertandingan sebagai gantinya.
Hal ini dimungkinkan karena adanya layanan "match day air shuttles" yang dioperasikan Qatar Airlines dan maskapai berbiaya rendah FlyDubai, yang memungkinkan turis memesan penerbangan pulang-pergi pada hari yang sama dari Dubai atau Oman untuk menghadiri pertandingan di Qatar dan kembali dalam waktu kurang dari 24 jam.
“Hanya satu jam perjalanan dari Qatar dengan penerbangan, Dubai adalah tujuan yang akrab bagi para pelancong global,” kata seorang peneliti di Mohammed bin Rashid School of Government, Taufiq Rahim.
“Infrastruktur pariwisata (Dubai) dan persyaratan masuk yang mudah membuatnya menjadi basis yang nyaman bagi para penggemar Piala Dunia,” sambung Rahim.
Qatar diperkirakan telah menyediakan total 45.000 kamar hotel pada awal November, menurut firma penasihat real estat global Cushman & Wakefield Qatar, dengan akomodasi turnamen yang “didukung oleh kapal pesiar, fasilitas berkemah, apartemen, dan vila.”
Sementara itu, Dubai memiliki lebih dari 140.000 kamar hotel, menurut perusahaan penyedia data perhotelan STR.
Di sekitar Dubai, telah disiapkan 43 zona yang dapat digunakan penggemar sepak bola untuk menonton pertandingan, dengan beberapa tempat seperti zona penggemar BudX Budweiser di Pelabuhan Dubai mampu menampung 10.000 penggemar setiap hari dengan pertandingan sepak bola ditayangkan di layar yang besar seluas 3.552 kaki persegi.
Bahkan terdapat hotel bertema sepak bola di kepulauan buatan Palm di Dubai, tempat para penggemar dapat menginap sambil keluar masuk Qatar untuk menonton pertandingan Piala Dunia 2022.
Pengalaman Menonton Pertandingan Senilai 20 Ribu Dolar AS per Malam
Pendapatan Dubai tidak hanya berasal dari hotel dan restoran, turis juga dapat menyewa kapal superyacht seharga puluhan ribu dolar per malam untuk menonton pertandingan sambil berlayar melalui Teluk Persia.
Baca juga: Wapres Maruf Amin Ajak Dubai Holding Investasi Infrastrukur Pembangunan IKN
Xclusive Yachts, perusahaan kapal pesiar sewaan swasta terbesar di UEA, menawarkan pengalaman lintas laut paling mewah seharga 20 ribu dolar AS per malam di superyacht tri-deck lengkap dengan skydeck, bar onboard, skylounge, lima kabin, dan koki berbintang Michelin yang menyajikan hidangan gourmet.
“Kami mengharapkan lebih dari 300 persen (kenaikan) dalam pemesanan kapal pesiar pada bulan November dan Desember terutama karena penunjung Piala Dunia dan Qatar yang juga mencari kegiatan rekreasi di Dubai,” kata Direktur Pelaksana Xclusive Yachts, Amit Patel.
Lalu lintas penerbangan juga dilaporkan meningkat. Bandara Dubai pada pertengahan November mengumumkan 120 penerbangan antar-jemput akan terbang masuk dan keluar dari bandara Dubai World Central setiap hari antara tanggal 20 November hingga 18 Desember.
Pada Senin (21/11/2022), CEO FlyDubai, Ghaith Al Ghaith, mengatakan hampir semua penerbangan ulang-alik pada hari pertandingan ke Qatar dalam kapasitas penuh.
“Ini adalah pola yang tampaknya akan berlanjut selama beberapa hari dan minggu ke depan,” kata Al Ghaith.
FlyDubai dan Qatar Airways bersama-sama akan menjalankan penerbangan ulang-alik di hari pertandingan dari Dubai World Central (DWC) dan Doha. Dengan penambahan penerbangan dari bandara utama Dubai, yaitu Dubai International (DXB), wisatawan dapat mengejar penerbangan setiap 30 hingga 50 menit.
Permintaan Jet Pribadi Melonjak
Penyewaan jet pribadi di Dubai juga mengalami lonjakan, dengan beberapa penggemar sepak bola bersedia membayar jumlah yang besar agar dapat menonton pertandingan.
“Kami tentu melihat peningkatan besar dalam lalu lintas antara Dubai dan Doha selama beberapa bulan mendatang,” kata Direktur Pengembangan Portofolio dan Komunikasi di perusahaan penyewaan jet Jetex, Oleg Kafarov.
Jetex menawarkan dua paket, yaitu layanan jet pribadi lengkap dengan harga 240 ribu dirham UEA atau 65,340 ribu dolar AS untuk maksimal 10 penumpang, dan layanan kursi individu dengan harga masing-masing 29 ribu dirham atau 7,895 ribu dolar AS. Sementara penerbangan antara Dubai dan Doha kira-kira memakan waktu satu jam.
Perusahaan penyewaan jet yang berbasis di Dubai itu bahkan mengubah terminal VIP di bandara DWC sebagai zona penggemar sepak bola, dengan lapangan sepak bola mini dan dekorasi bertema sepak bola lainnya.
Terlepas dari harga yang mahal, permintaan untuk penerbangan pribadi secara signifikan lebih tinggi dari tahun lalu, menurut laporan dari operator penyewaan pesawat, meskipun angkanya bervariasi dari satu perusahaan ke perusahaan lain.
Baca juga: Liburan di Dubai, John Terry Nikmati Waktu dengan Naik ATV hingga Bersantai di Kolam Renang
Chief Commercial Officer untuk perusahaan penyewaan pesawat VistaJet, Ian Moore, mengatakan lebih dari 70 penerbangan jet eksekutifnya ke Qatar untuk pertandingan Piala Dunia 2022 sudah dipesan.
“Jelas ada beberapa orang yang menunggu untuk melihat apakah tim favorit mereka melewati babak kualifikasi,” kata Moore kepada Gulf News.
“Kami sangat menganjurkan klien kami untuk memesan dengan kami sedini mungkin, bahkan dengan jet pribadi, mengingat pembatasan, dan jumlah volume penerbangan yang diharapkan Doha, Anda harus terorganisir dengan baik dan terstruktur dengan baik,” pungkasnya.