News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala Dunia 2022

Jepang vs Spanyol, Bisik-bisik Rudiger Minta Tolong Agar Jerman Lolos, La Furia Roja Main Sabun?

Penulis: Deny Budiman
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Para pemain Spanyol bertepuk tangan setelah pertandingan sepak bola Grup E Piala Dunia Qatar 2022 antara Spanyol dan Jerman di Stadion Al-Bayt di Al Khor, utara Doha pada 27 November 2022. (Photo by JAVIER SORIANO / AFP)

Jepang vs Spanyol, Bisik-bisik Rudiger Minta Tolong Agar Der Panzer Lolos, La Ruria Roja Malah Bantu Samurai Biru?

Live on
SCTV, Moji
Jumat (2/12) Pukul 02.00 WIB

TRIBUNNEWS.COM - Bek Spanyol, Dani Carvajal sedang berbicara dengan wartawan di mixed zone Stadion Al Bayt, saat rekan setimnya di Real Madrid, Antonio Rüdiger datang menghampiri.

Bek timnas Jerman itu membisikkan sesuatu ke telinga Carvajal, sebelum berlalu pergi sambil tertawa.

"Ya, ya, dia menyuruhku untuk mengalahkan Jepang," kata Carvajal, mengiyakan dugaan para wartawan di sana. Spanyol akan ditantang Jepang dalam duel penghabisan grup E di Stadion Khalifa, Ar-
Rayyan, Jumat (2/11) dini hari nanti.

Baca juga: Man United Jadi Ngeri FC, Para Pemainnya Gacor di Piala Dunia, Enzo Fernandez Dibanderol Rp 1,9 T

Baca juga: Olok-olok Brutal Restoran Cepat Saji Buat David de Gea yang Dibuang Timnas Spanyol Lawan Jerman 

Hasil imbang Spanyol 1-1 kontra Jerman dalam laga terakhir lalu(28/11), membuat semua tim di grup E masih berpeluang untuk lolos.

Spanyol memimpin klasemen sementara dengan empat poin. Diikuti Jepang peringkat dua dengan tiga poin, sama nilainya dengan Kosta Rika di peringkat tiga yang kalah selisih gol.

Sedang Jerman juru kunci dengan satu poin.

Skenario lolosnya adalah: Spanyol hanya butuh satu poin untuk lolos, sedang kemenangan akan menjadi mereka di posisi puncak.

Baca juga: Ilkay Guendogan Cerita Soal Aksi Tutup Mulut Timnas Jerman di Piala Dunia, Rudiger Terpaksa Ikut

Bek Jerman Antonio Ruediger berlari dengan bola selama pertandingan sepak bola Grup J kualifikasi Piala Dunia Qatar 2022 Jerman v Liechtenstein, di Wolfsburg, Jerman utara, pada 11 November 2021. (Odd ANDERSEN / AFP)

Kalah pun mereka masih bisa tetap lolos berkat keunggulan selisih gol, asalkan Jerman mengalahkan Kosta Rika.

Meskipun juru kunci, Jerman memang masih bisa lolos jika mereka mengalahkan Kosta Rika --yang di laga pembuka digunduli Spanyol 7-0.

Tapi, ini masalahnya bagi Jerman: mereka membutuhkan bantuan Spanyol untuk mengalahkan Jepang, agar bisa lolos sebagai runner-up grup.

Jika Spanyol imbang kontra Jepang, Jerman harus menang dengan setidaknya dua gol kontra Kosta Rika, atau dengan margin satu gol, selama mereka mencetak lebih banyak gol dari yang tercipta di laga Jepang kontra Spanyol.

Sederhananya, seperti yang diminta Rudiger, Jerman bisa lolos jika menang, dan Spanyol mengalahkan Jepang.

Gelandang Timnas Spanyol #09 Gavi (kedua kanan) melakukan selebrasi bersama rekan-rekannya usai mencetak gol kelima timnya dalam laga sepak bola Grup E Piala Dunia 2022 Qatar antara Spanyol melawan Kosta Rika di Stadion Al-Thumama, di Doha, Qatar, Rabu (23/11/2022) waktu setempat. AFP/GLYN KIRK (AFP/GLYN KIRK)

Tapi ada godaan juga bagi tim Matador untuk mengejar hasil seri kontra Jepang.

Jerman dikenal sebagai tim diesel, semakin jauh melangkah, mereka akan semakin panas.

Menyingkirkannya lebih cepat, akan lebih baik karena meniadakan salah satu lawan berat yang potensial.

Ada juga juga pertimbangan lain yang tak kalah menggoda.

Jika menjadi runner-up grup, Spanyol di atas kertas akan lebih lempang jalannya, setidaknya akan menghindari kemungkinan bertemu favorit juara, Brasil di perempatfinal

Tapi spekulasi untuk bermain 'sabun' itu ditepis jauh-jauh. "Rüdiger menyuruh saya
untuk mengalahkan Jepang, tidak ada keraguan bahwa kami akan keluar untuk
menang,” kata Carvajal dikutip dari The Guardian.

"Kami ingin menjadi yang teratas, kami ingin memenangkan setiap pertandingan dan kami akan melakukan semua yang kami bisa untuk mencapainya," ujarnya bertekad.

Jepang Tahu Gaya Main Spanyol

Pemain depan Timnas Jepang, #18 Takuma Asano (kanan depan) melakukan selebrasi bersama rekan-rekannya usai mencetak gol kedua timnya dalam laga sepak bola Grup E Piala Dunia 2022 Qatar antara Jerman melawan Jepang di Stadion Internasional Khalifa, di Doha, Qatar, Rabu (23/11/2022) waktu setempat. AFP/ANNE-CHRISTINE POUJOULAT (AFP/ANNE-CHRISTINE POUJOULAT)

Di sisi lain, Jepang wajib mengalahkan Spanyol untuk bisa lolos.

Tim Samurai Biru ini masih punya kans lolos jika pun nanti bermain imbang, asalkan hasil akhir Kosta Rika kontra Jerman juga berakhir imbang.

Gelandang Jepang, Ritsu Doan optimistis pasukannya bisa meraih kemenangan.

Pasalnya, dia mengklaim telah mengenal permainan tim lawan.

Ritsu Doan dan sembilan rekan satu timnya di Qatar, bermain melawan Spanyol pada semifinal sepak bola putra Olimpiade Tokyo tahun lalu.

Saat itu, mereka kalah 1-0 di Stadion Saitama yang membuat ambisi meraih medali emas mereka tak menjadi kenyataan.

Ada tujuh pemain Spanyol di skuat Piala Dunia tim yang menjadi bagian dari semifinal Olimpiade, termasuk penjaga gawang utama Unai Simon. dan bintang Dani Olmo, Pedri dan Marco Asensio.

“Saya tahu gaya permainan mereka, dan saya tidak boleh kalah dua kali dari lawan
yang sama. Ini kesempata kami membalas dendam, dan saya melihat sebuah peluang,”
kata winger Freiburg ini optimistis.

Beberapa hari sebelum Olimpiade dimulai, kedua negara juga bertemu dalam uji coba
yang berakhir 1-1.

Ritsu Doan mencetak tendangan kaki kiri yang kuat ke pojok atas gawang tim Matador.

Dia berharap bisa mengulangi hal serupa dini hari nanti untuk mengantarkan timnya lolos ke babak 16 besar.

Kabar baik bagi Jepang. Bek Takehiro Tomiyasu sudah kembali ke lapangan bersama
rekan satu timnya untuk memulai latihan.

Bek Arsenal itu menderita masalah hamstring yang membuatnya absen dari latihan sejak ia masuk sebagai pemain pengganti di babak pertama saat Jepang mengalahkan Jerman 1-2 lalu. (Tribun Network/den)

Baca juga: Hitung-hitungan Tim Grup H Piala Dunia yang Lolos ke Babak 16 Besar: Ronaldo Aman, Nunez Terancam 

Skenario Lolos 16 besar

Spanyol

- Jika menang, atau seri kontra Jepang
- Jika kalah, tapi Jerman mengalahkan Kosta Rika di bawah 8 gol

Jepang
- Jika mengalahkan Spanyol
- Jika seri, tapi Kosta Rika juga imbang dengan Jerman

Piala Dunia 2022 Jepang vs Spanyol

Putaran Ke-3
Penyisihan grup E
Stadion Khalifa, Ar-Rayyan
Jumat (2/11) dini hari

Prakiraan Formasi
Jepang 4-2-3-1
Gonda; Yamane, Itakura, Yoshida, Nagatomo; Tanaka, Morita; Doan, Kamada, Kubo;
Maeda

Spanyol 4-3-3
Simon; Carvajal, P. Torres, Laporte, Alba; Koke, Rodri, Pedri; F. Torres, Morata, Olmo

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini