TRIBUNNEWS.COM - Playmaker andalan Real Madrid, Luka Modric mengisyaratkan dia bisa pensiun dari sepak bola dalam waktu dekat.
Gelandang Timnas Kroasia tersebut mempunyai keinginan untuk pensiun di klub yang ia bela saat ini, Los Blancos (julukan Real Madrid).
Eks pemain Spurs itu memberikan kode akan membuat keputusan final mengenai masa depan setelah Piala Dunia 2022.
Baca juga: Bedah Peluang Argentina vs Kroasia Lolos ke Final Piala Dunia: Messi dan Modric Jadi Faktor Penentu
Luka Modric sendiri akan memimpin Kroasia menghadapi Argentina terlebih dahulu di semifinal Piala Dunia 2022, Rabu (14/12/2022) 02.00 WIB.
Jika sukses bawa Vetreni (julukan Timnas Kroasia) kalahkan Argentina, maka ini kali kedua Modric tampil di final Piala Dunia setelah di Rusia tahun 2018.
Ia beranggapan tidak 100 persen yakin tentang keputusannya pensiun dari dunia sepak bola setelah Piala Dunia 2022.
"Untuk saat ini, saya berada di Piala Dunia dan sangat fokus pada Kroasia," kata pemain berusia 37 tahun itu seperti dikutip dari Diario AS .
"Apa yang terjadi selanjutnya, mari kita lihat, ada cukup waktu untuk membicarakan semuanya [setelah Piala Dunia]."
Ditanya soal dimana ia akan pensiun, Modric berkeinginan menyelesaikan karir sepak bolanya di Los Blancos (julukan Real Madrid)
“Tentu saja saya ingin pensiun di Madrid, saya sudah mengatakannya berkali-kali," kata Modric.
"Saya tidak bisa memberi kepastian untuk 100 persen, tapi itu ide saya, dan itu mimpi bagi saya," tambahnya.
Modric berperan penting dalam kesuksesan Kroasia.
Dia memimpin negaranya ke final Piala Dunia 2018 di Rusia dan bahkan memenangkan Ballon d'Or tahun 2018.
Modric juga dinobatkan sebagai peraih Ballon d'Or setelah tampil impresif di pentas internasional dan domestik.
Dia meraih penghargaan pribadi tersebut mengungguli Cristiano Ronaldo dan Antoine Griezman, sedangkan Lionel Messi di urutan kelima.
Bersama Real Madrid ia telah memenangkan lima Liga Champion.
Dalam 454 caps berseragam Los Blancos ia telah menorehkan 36 gol dan 74 assist, dilansir dari transfermarkt.
Playmaker berusia 37 tahun ini mengawali debutnya bersama Real Madrid sejak 27 Agustus 2012.
Biodata Luka Modric
Nama Lengkap:Luka Modric
Tempat Lahir:Zadar, SFR Yugoslavia
Tanggal Lahir:09 September 1985 (37 Tahun)
Kebangsaan:Kroasia
Klub:Real Madrid
Posisi:Gelandang
Tinggi:174 cm
Karir Klub
2003 - 2004 : Zrinjski Mostar (Pinjaman)
2003 - 2008 : Dinamo Zagreb
2004 - 2005 : Inter Zapresic (Pinjaman)
2008 - 2012 : Tottenham Hotspur
2012 - Sekarang : Real Madrid
Trofi bersama Real Madrid
- 4x Piala Dunia antar Klub: 2014, 2016, 2017, 2018
- 5x Liga Champion: 2013/14, 2015/16, 2016/17, 2017/18, 2021/22
- 3x La Liga: 2016/17, 2019/20, 2021/22
- 4x UEFA Super Cup: 2014/15, 2016/17, 2017/18, 2022/23
- Copa del Rey: 2013/14
- 4x Super Cup Spayol: 2012/13, 2017/18, 2019/20, 2021/22
BACA:
Jadwal Lengkap Piala Dunia 2022
Profil 8 Stadion Piala Dunia Qatar
Daftar Peserta dan Pembagian Grup Piala Dunia 2022
Sejarah Piala Dunia atau FIFA World Cup
(Tribunnews.com/Ali)