TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pengembang properti Greenwoods Group mulai menggarap hunian ramah lingkungan di daerah Bogor, Jawa Barat.
CEO Greenwoods Group, Okie Imanto menjelaskan, Greenwoods Country Bogor Resort Living mengusung tema Resort Living Experience dengan konsep sustainability living bernuansa resort dengan menggandeng arsitek kenamaan Andra Matin, dan Joe Green, produsen wall panel (precast).
"Jadi selain green dan kental dengan nuansa resort, bangunan rumah pada proyek kami juga dipastikan lebih ramah lingkungan," papar Okie ditulis Minggu (11/8/2024).
Ia menyebut, Greenwoods Group juga telah melakukan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) dengan 7 bank terkemuka, diantaranya BTN, OCBC, BTN Syariah, Mandiri, BNI, BSI, dan J Trust.
"Melalui kerjasama ini diharapkan dapat mempermudah kepemilikan unit-unit properti di kawasan hunian Greenwoods Country Bogor Resort Living," imbuh Okie.
Menurut Okie, kawasan properti seluas 9,4 hektar dengan proyeksi perluasan mencapai 20 hektar ini nantinya mencakup 6 klaster perumahan, fresh market (pasar segar), hotel, dua blok ruko untuk area komersial dan retail.
Kawasan ini juga dilengkapi fasilitas danau, masjid, restoran, komunal area, taman teater, hingga area Pertokoan, dan security 24 jam.
Baca juga: Pengembang Properti Minta Bank Konvensional Kembali Layani Warga Aceh
“Di sini ada danau, area green, dan masjid dengan desain mewah. Danau ini akan menjadi destinasi wisata, yang menarik bagi penghuni maupun masyarakat sekitar. Ini akan mendukung konsep hunian bernuansa resort. Jadi, feel resort-nya dipastikan akan terasa kuat sekali,” ujar Okie.