News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Ramadan 2012

PT KAI Tak Jual Tiket Berdiri bagi Pemudik

Editor: Rachmat Hidayat
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Laporan Riana Dewi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Kereta Api Indonesia (KAI) tidak melayani pembelian tiket berdiri bagi para pemudik yang menggunakan kereta pada lebaran tahun ini. Hal ini diungkapkan oleh Mateta Rijalulhaq, Humas PT KAI, Jumat (10/8/2012).

"Kalau lebaran lalu kita masih menjual tiket kereta berdiri kalau sekarang sudah tidak ada lagi,"jelas Mateta saat ditemui di Stasiun Gambir.

Mateta menambahkan jika masih ada penumpang berdiri, itu tandanya tidak membeli tiket. Dan petugas pun akan segera meminta orang tersebut untuk keluar dari kereta.

Untuk mewujudkannya, PT KAI telah menyiapkan 750 personil di lapangan  yang akan memeriksa tiket para penumpang di boarding pass.

Di setiap stasiun, tambah Mateta, kini pengawasan juga diperketat. Yang hanya boleh masuk ke area penumpang awal hanyalah orang yang memiliki tiket.

Info Ramadan: 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini