TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA--
Hingga Selasa (21/8/2012) pukul 12.00 WIB, pengunjung wahana rekreasi Ancol sudah hampir mencapai 85 ribu. Staf Humas PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk, Aldhita Prayudi Putra, mengungkapkan demikian kepada Tribun, Jakarta, Selasa (21/8/2012).
"Sekarang per jam 12 tadi, pengunjung hampir 85 ribu orang," sebutnya.
Dia menambahkan target pengunjung hingga pukul 24.00 WIB adalah sebanyak 150 ribu orang.
Lebih lanjut dia mengungkapkan bahwa selama libur lebaran Idul Fitri jumlah pengunjung antara 80 ribu hingga 150 ribu orang yang masuk ke Ancol.
"Pada hari H itu pengunjungnya hampir 80 ribu orang. Kalau kemarin, jumlah pengunjungnya hampir 150 ribu orang," terangnya.
Hingga Pukul 12.00 Ancol Dikunjungi 85 Ribu Orang
Penulis: Srihandriatmo Malau
Editor: Gusti Sawabi
AA
Text Sizes
Medium
Large
Larger