TRIBUNNEWS.COM, BANJARMASIN - Manfaat puasa memang sangatlah dahsyat untuk kesehatan tubuh.
Berbagai penyakit terbukti mampu tersingkir saat tubuh berpuasa.
Dari berbagai penelitian, baik di dalam dan luar negeri, malah membuktikan puasa mampu menurunkan tekanan darah serta perbaikan fungsi ginjal.
"Jadi sangat penting penderita hipertensi yakin puasa yang merupakan metode diet paling sempurna ciptaan Allah SWT merupakan salah satu cara pengaturan makanan yang paling tepat untuk mengatasi Hipertensi," kata Pemerhati Gizi yang juga Kasi Sarana Medik RSUD Ansari Saleh, Pramono, Rabu (3/5/2017).
Menurutnya, ada beberapa hal penting yang harus dilakukan agar sukses menaklukkan hipertensinya selama puasa.
Setidaknya dua hal ini harus benar-benar dijaga ketika menjalankan ibadah puasa.
Pertama, jaga emosi dan kelola stress dengan baik. Kedua, jaga pola makan dengan benar.
Dijelaskan Pramono, melaksanakan puasa dengan niat ibadah yang kuat, mengendalikan nafsu termasuk amarah dan makan akan berpengaruh terhadap gejolak tekanan darah.
"Biasakan sahur di akhir waktu mendekati Imsak, dan jangan lupa segerakan buka jika tiba waktunya. Adapun makanan atau minuman yang sangat penting diperhatikan dan prinsipnya harus berpedoman gizi seimbang," ujarnya.