News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Lebaran 2019

Resep Rendang Ayam yang Lezat dan Istimewa untuk Sajian Lebaran, Bisa Siasati Mahalnya Daging Sapi!

Penulis: Fitriana Andriyani
Editor: Tiara Shelavie
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ingin sajikan rendang di Hari Raya Idul Fitri tapi harga daging sapi mahal? Ganti dengan daging ayam! Ini berbagai resep rendang ayam mudah dan lezat.

TRIBUNNEWS.COM - Besok, Rabu (5/6/2019) umat Islam merayakan Idul Fitri 1440 Hijriah.

Menyambut hari yang istimewa, tentu segala sesuatunya harus istimewa, termasuk makanan yang disantap di Hari Raya Idul Fitri.

Dalam budaya Indonesia, beberapa olahan seakan telah menjadi menu yang wajib dihidangkan di Hari Raya Idul Fitri.

Salah satu menu yang tak boleh ketinggalan yakni rendang.

Rendang adalah olahan daging sapi dengan kuah santan yang dibumbui dengan berbagai macam rempah-rempah dengan cita rasa yang lezat.

Makanan ini bahkan dinobatkan sebagai salah satu makanan terenak di dunia.

Baca: Resep Rendang Sapi Agar Dagingnya Empuk, Simak Bumbu Rendang Daging Asli Sumatera Barat

Baca: Kumpulan Resep Masakan Lebaran, dari Opor Ayam, Rendang hingga Semur Daging Wajib Coba!

Namun, di Hari Raya Idul Fitri 1440 Hijriah ini, harga daging sapi melonjak naik.

Tapi, jangan khawatir! Anda tetap bisa sajikan rendang di hari Lebaran ini, ganti daging sapi dengan daging ayam!

Berikut resep rendang berbahan dasar gading ayam dari SajianSedap.com yang dapat disajikan di Hari Raya Idul Fitri.

Rendang Ayam Aroma Daun Jeruk

Rendang Ayam Aroma Daun Jeruk (Sajian Sedap)

Waktu: 90 Menit

Sajian: 10 Porsi

Bahan:

1 ekor ayam pejantan, dipotong 20 bagian

2 tangkai serai, dimemarkan

1 lembar daun kunyit, diikat

1 buah asam kandis

20 lembar daun jeruk, dibuang tulang daunnya, diiris halus

2 sendok teh garam

1/2 sendok teh gula merah

800 ml santan kental dari 1 1/2 butir kelapa

Baca: Resep Menu Lebaran Pendamping Ketupat yang Super Lezat: Ada Rendang hingga Gulai Kambing

Baca: MENU SAHUR PRAKTIS, Rendang, Kering Tempe Jadi Penolong di Saat Bangun Kesiangan, Siapkan Stoknya

Bumbu Halus:

2 cm kunyit, dibakar

12 buah cabai merah keriting

4 buah cabai merah besar

8 butir bawang merah

3 siung bawang putih

3 butir kemiri, disangrai

1/2 sendok makan ketumbar

2 cm jahe

Cara Membuat Rendang Ayam Aroma Daun Jeruk:

1. Rebus bumbu halus, serai, daun kunyit, daun jeruk, dan garam di dalam santan sambil diaduk hingga mendidih.

2. Masukkan ayam. Rebus di atas api kecil sampai ayam matang.

3. Masak sambil sesekali diaduk sampai matang dan berminyak.

Baca: 4 Resep Opor Ayam Bisa Jadi Santapan Nikmat Keluarga saat Lebaran, Hanya Butuh Satu Jam!

Baca: Resep Opor Ayam Teman Ketupat saat Lebaran, Dijamin Tak Mengental dan Tidak Mudah Basi

Rendang Ayam Suwir Kering

Rendang Ayam Suwir Kering (Sajian Sedap)

Waktu: 60 Menit

Sajian: 400 Gram

Bahan:

4 buah paha ayam atas bawah

1 lembar daun kunyit

2 cm serai, dimemarkan

2 lembar daun jeruk, buang tulangnya

2 buah cabai merah, diiris panjang korek api

2 sendok teh garam

1 sendok teh gula merah

50 gram kelapa parut kasar, disangrai

400 ml santan dari 1 butir kelapa

2 sendok makan minyak untuk menumis

Baca: Kumpulan Resep Masakan Lebaran, dari Opor Ayam, Rendang hingga Semur Daging Wajib Coba!

Baca: Resep Bumbu Opor Ayam Kuning & Putih Enak Spesial, Menu Khas Lebaran Lezat nan Sederhana

Bumbu Halus:

6 buah cabai merah besar

5 butir bawang merah

3 siung bawang putih

3 butir kemiri, disangrai

1/2 sendok teh ketumbar

2 cm jahe

1 cm kunyit, dibakar

Cara Membuat Rendang Ayam Suwir Kering:

1. Tumis bumbu halus, daun kunyit, serai, dan daun jeruk sampai harum. Masukkan ayam. Aduk sampai berubah warna.

2. Tambahkan cabai merah, garam dan gula merah. Aduk rata. Tuang santan sedikit-sedikit. Masak sambil diaduk perlahan sampai matang. Angkat ayam, suwir-suwir.

3. Masak lagi bersama bumbu. Tambahkan kelapa parut sangrai. Aduk rata. Masak dengan api kecil sampai matang dan kering.

Baca: 4 Resep Ketupat Praktis Ini Bisa Dijadikan Hidangan Hangat di Meja Makan saat Lebaran

Baca: Resep Opor Ayam Teman Ketupat saat Lebaran, Dijamin Tak Mengental dan Tidak Mudah Basi

Rendang Ayam Kacang Merah

Rendang Ayam Kacang Merah (Sajian Sedap)

Durasi: 60 Menit

Sajian: 8 Porsi

Bahan:

2 ekor ayam kampung, masing-masing potong 8 bagian

100 gram kacang merah kering, rebus

5 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya

1 lembar daun kunyit, potong-potong

2 batang serai, ambil putihnya, memarkan

2 buah asam kandis 

4 sendok teh garam 

1/2 sendok teh gula pasir 

1.500 ml santan encer, dari sisa perasan santan kental

500 ml santan kental, dari 2 butir kelapa

Baca: 11 Tradisi Lebaran Ketupat dari Berbagai Daerah di Indonesia

Baca: Tips Membuat Ketupat Anti Gagal, Tahan Lama dan Tak Mudah Basi, Perhatikan Hal-hal Ini!

Bumbu Halus:

50 gram cabai merah keriting 

5 buah cabai merah besar 

10 butir bawang merah 

6 siung bawang putih 

5 butir kemiri, sangrai

2 cm jahe 

3 cm lengkuas 

2 cm kunyit, bakar

Cara Membuat Rendang Ayam Kacang Merah:

1. Rebus santan encer, bumbu halus, daun jeruk, daun kunyit, serai, dan asam kandis sambil diaduk sampai mendidih dan harum.

2. Masukkan ayam, garam, dan gula pasir. Masak diatas api kecil sambil sesekali diaduk sampai bumbu meresap.

3. Tambahkan santan kental dan kacang merah. Aduk terus sampai matang dan kering.

(Tribunnews.com/Fitriana Andriyani)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini