TRIBUNNEWS.COM - Simak bacaan niat puasa Ramadhan dalam tulisan Arab, latin dan artinya dalam artikel ini.
Di bulan Ramadhan, umat Muslim diwajibkan menjalankan puasa dan memperbanyak beribadah.
Sebelum menjalankan ibadah puasa, alangkah baiknya umat Muslim membaca niat.
Bacaan niat puasa ini dilakukan sebelum melaksanakan puasa atau dibaca saat malam hari setelah salat tarawih.
Baca juga: Jadwal Imsakiyah dan Adzan Magrib Kota Bandung Selasa, 5 April 2022 atau 3 Ramadhan 1443 H
Baca juga: BACAAN Doa Qunut Subuh dan Niat Sholat Subuh, Beserta Qunut Nazilah serta Qunut Witir
Bacaan Niat Puasa Ramadhan
نَوَيْتُ صَوْمَ غَدٍ عَنْ اَدَاءِ فَرْضِ شَهْرِ رَمَضَانَ هذِهِ السَّنَةِ ِللهِ تَعَالَى
Nawaitu shauma ghadin 'an adaa'i fardhi syahri ramadhaana haadzihis sanati lillahi ta'ala
Artinya: "Saya niat berpuasa esok hari untuk menunaikan kewajiban di bulan Ramadhan tahun ini, karena Allah Ta'ala."
Bacaan Doa Berbuka Puasa
اَللّهُمَّ لَكَ صُمْتُ وَبِكَ آمَنْتُ وَعَلَى رِزْقِكَ أَفْطَرْتُ بِرَحْمَتِكَ يَا اَرْحَمَ الرَّحِمِيْنَ
Allahumma lakasumtu wabika aamantu wa'alaa rizqika afthortu birohmatika yaa arhamar roohimiin
Artinya: "Ya Allah karena-Mu aku berpuasa, dengan-Mu aku beriman, kepada-Mu aku berserah dan dengan rezeki-Mu aku berbuka (puasa), dengan rahmat-Mu, Ya Allah Tuhan Maha Pengasih."
Baca juga: Apakah Tidurnya Orang yang Berpuasa Berpahala? Simak Penjelasannya
Baca juga: Suami Istri Terlanjur Belum Mandi Junub saat Imsak Tiba, Apa Bisa Lanjut Puasa? Ini Penjelasannya
Hal-hal yang Membatalkan Puasa
1. Makan dan minum dengan sengaja.
2. Muntah yang disengaja, orang yang muntah dengan sengaja dapat membatalkan puasa.
3. Keluar darah haid atau nifas pada perempuan.
4. Gila atau hilang akal.
5. Keluar mani dengan sengaja.
6. Keluar dari agama Islam atau murtad.
7. Berniat untuk membatalkan puasa.
Orang yang Tidak Boleh Berpuasa
1. Orang yang sakit (sakit yang mengharuskan tidak berpuasa).
2. Orang yang dalam perjalanan (musafir) dengan jarak perjalanan 8,6km.
3. Orang yang tua renta.
4. Perempuan hamil atau menyusui.
(Tribunnews.com/Latifah)