News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Yayasan Muslim Sinar Mas dan APP Group Salurkan 1.000 Alquran ke Pulau Terluar

Penulis: Dennis Destryawan
Editor: Seno Tri Sulistiyono
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Yayasan Muslim Sinar Mas bersama APP Group mewakafkan 1.000 mushaf Alquran. Penyaluran seluruh Alquran dibantu TNI AL untuk sampai ke pulau terluar di Indonesia.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Dennis Destryawan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Yayasan Muslim Sinar Mas bersama APP Group mewakafkan 1.000 mushaf Alquran. Penyaluran seluruh Alquran dibantu TNI AL untuk sampai ke Pulau Terluar di Indonesia.

"TNI AL akan membantu penyaluran seluruh Alquran ke sarana peribadatan pada sejumlah KRI, Koarmada, Pangkalan dan perumahan TNI AL yang berada di pulau terluar negeri kita," ujar Anggota Dewan Pengawas YMSM, Irsyal Yasman, Rabu (27/3/2024).

Irsyal berharap masyarakat yang menerima dapat dengan leluasa membaca, memahami dan memaknai nilai yang terkandung di dalamnya, khususnya di bulan Ramadan.

Baca juga: Tips Khatam Alquran di Bulan Ramadan, Cek Berapa Halaman dalam Sehari untuk Capai Target

Kepala Staf Angkatan Laut 2012-2014 Laksamana TNI (Purn) Marsetio menyampaikan bahwa inisiatif serupa pernah terlaksana di tahun 2021 silam, di mana pihak yayasan bersama TNI AL menyalurkan mushaf hingga menjangkau Kepulauan Riau seperti Natuna, Anambas, Tanjung Balai Karimun dan sebagian Nusa Tenggara Timur seperti Sumba Timur, Sumba Barat, Manggarai, juga sebagian wilayah di Sulawesi Utara.

"Berlatar niatan berbagi, dan pelaksanaannya berlangsung secara bergotong royong, kini wakaf tertuju ke warga TNI AL di bawah naungan Komando Armada I yang berkedudukan di Tanjung Pinang, Koarmada II di Surabaya dan Koarmada III di Sorong beserta masyarakat yg ada di sekitarnya," ujar Marsetio yang didampingi oleh Ketua Umum YMSM, Saleh Husin.

Wakaf Alquran adalah kegiatan rutin yang ditaja Sinar Mas bersama pilar usahanya di sektor pulp dan kertas, APP Group, menggandeng pula pilar lainnya. Terkini, sudah 1,3 juta mushaf yang disebarluaskan sejak tahun 2008 ke berbagai pelosok negeri, bermitra tak saja dengan pemerintah, TNI dan Polri, tapi juga bersama lembaga keagamaan, lembaga pendidikan, tokoh masyarakat, dan komunitas profesi.

Inisiatif corporate social responsibility ini memanfaatkan kertas premium Sinar Tech, atau dikenal juga sebagai Quran Paper, yang pengembangan hingga produksinya dilakukan APP Group khusus untuk pencetakan kitab suci dan buku agama, sebagai bahan utama seluruh mushaf Alquran yang diwakafkan.

Sementara keberadaan YMSM di lingkup Sinar Mas adalah guna mewadahi praktik ke-Islam-an yang terbuka, toleran, setara, dan penuh kasih di lingkup seluruh pilar usaha.

Menjadikannya sebagai energi dalam meningkatkan ketakwaan sekaligus produktivitas kerja. Sementara ke luar, yayasan mendorong silaturahim sekaligus sinergi bersama sosok maupun lembaga keagamaan, melalui beragam kegiatan sosial, dan pendidikan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini