News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pemilihan Gubernur Jatim

Cagub dan KPU Dikawal 24 Jam Pascapencoretan Khofifah

Editor: Budi Prasetyo
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUNNEWS.COM  SURABAYA – Suasana politik di Jawa Timur memanas pascadicoretnya nama Khofifah-Herman dari bursa pencalonan Gubernur-Wakil Gubernur Jatim oleh KPU. Mengantisipasi segala kerawanan, Polda Jatim pun menyiapkan sejumlah strategi pengamanan.

Menurut Kapolda Jatim Irjen Pol Unggung Cahyono, pihaknya telah memerintahkan semua polres jajaran untuk menggelar patrol rutin. Selain itu, semua calon gubernur (Cagub) dan calon wakil gubernur (Cawagub) dikawal selama 24 jam.

“Termasuk komisioner KPU Jawa Timur juga mendapat pengawalan melekat,” ungkap Kapolda Jatim Irjen Pol Unggung Cahyono, Senin (15/7/2013).

Masing-masing Cagub dan Cawagub dikawal oleh dua orang anggota polisi. Artinya, ada 12 anggota yang bertugas melakukan pengawalan melekat selama 24 jam penuh. Demikian halnya komisioner KPU Jatim juga masing-masing dikawal oleh dua orang anggota polisi. Berarti, ada 10 anggota yang bertugas mengawal mereka.

“Polrestabes Surabaya dan semua polres jajaran di Jawa Timur juga telah kita perintahkan untuk melakukan patroli rutin. Selain itu, juga harus melakukan monitor situasi secara terus menerus guna mengantisipasi segala kemungkinan yang bakal terjadi,” sambung mantan Kakor Brimob tersebut.

Pengamanan superketat dari kepolisian itu mulai terlihat sejak pelaksanaan Pleno KPU Jatim. Kemudian, proses penentuan nomor urut di Hotel JW Marriott Surabaya, Senin (15/7/2013) juga dilakukan pengamanan sangat ketat oleh petugas gabungan Polda Jatim dan Polrestabes Surabaya.

Pada pengamanan ini, ada 1.500 personel yang disiagakan. Rinciannya, 1.000 personel disiagakan di JW Mariot, dan 500 personil disiagakan di Polda Jatim dengan status On Call. Sewaktu-waktu dibutuhkan, mereka siap meluncur ke lokasi penentuan nomor urut yang sedang digelar di Marriot.

Di Marriott, para personel kemanan itu dibagi menjadi empat ring pengamanan. Mulai ring I di dalam ruangan tempat dilaksanakan acara, kemudian ring II, ring III dan ring IV yang berada di lokasi paling luar. Hingga proses penentuan nomor urut selesai, semua berjalan lancer dan aman.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini