Laporan Wartawan Tribun Timur, Thamzil Thahir
TRIBUNNEWS.COM, MAKASSAR- Menteri Pertanian RI Amran Sulaiman, menginap di rumah pribadinya di Komplek IDI GA II No 11/ Panakkukang, Makassar, Rabu (5/11/2014) .
Amran tiba di Makassar, Selasa (4/11/2014) siang, dalam rangka mempersiapkan kedatangan Presiden Jokowi di Sulsel, siang ini.
Sejak pukul 06.00 wita pagi, sejumlah sahabat, karyawan dan karyawan bank yang selama ini menjadi mitra usaha presdir Tiran Group itu, mulai bertemu dengan menteri pertanian yang dilantik senin (27/10/2014) lalu.
Diantara tetamu itu ada sahabatnya sejak kuliah di Fakultas Pertanian Unhas Dr Fajri, Dr Haris, dan beberapa bankir lokal di Makassar yang memang sudah janjian untuk menyelasaikan keuangan perusahaan.
Sekitar pukul 08.00 wita, tiga wanita keluar rumah pak menteri. mereka menyempatkan diri foto bareng dan selfie di depan mobil dinas menteri RI 37 .
Wanita itu bergantian mengeluarkan smartphonenya, Samsung Galaxy Note dan iPhone 5 miliknya.
"Ini bukti kalau kita habis ketemu dengan pak menteri," kata satu dari tiga wanita itu sumringah.
Bukan hanya ketiganya yang selfie dan foto bareng di mobil berpelat langka dan syarat protokoler itu.
bahkan saudara lelaki, sepupu, kemenakan, karyawan Pt Tiran Group, juga memanfaatkan kesempatan langka itu.
Mobil Mercedez Benz E320 hitam itu disiapkan khusus oleh Gubernuran untuk dipakai menteri selama dua hari di Sulsel.
Inilah kedatangan kali pertama Amran dan istri ke Makassar sejak ke Jakarta bersama istri, dan dua anaknya.
"Anak-anak semua sudah pindah ke jakarta, sekarang di rumah dinas," kata Amran, perihal 3 dari empat anaknya. Anak tertuanya yang laki-laki, mondok di Ponpes Darussalam Gontor, Ponorogo, Jatim.
Amran menyinggung soal para bankir dari BRI, BTN, Bank Mandiri Syariah, itu untuk menyelasikan proses penyerahan kewenangan perusahaannya di Tiran Group, sebagai konsekuensi amanat baru yang diembannya di kabinet Jokowi-JK. (*) (baca juga :lham Bangga Amran Menteri Pertanian)