News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kenaikan Harga BBM

Harga Bensin di Kepulauan Sumenep Tembus Rp 13 Ribu Per Liter

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

ilustrasi

TRIBUNNEWS.COM,SUMENEP  - Pasca kenaikan  harga bahan bakar minyak (BBM) oleh pemerintah, dari harga semula Rp 6500 menjadi Rp 8500 untuk jenis premium, harga jual BBM jenis premium di Kepulauan Raas, Sumenep, naik tajam.

Harga jual BBM jenis premium di tingkat pengecer yang sebelumnya hanya dijual Rp 10.000, saat ini dijual Rp 13 000 perliter.

"Sekarang harga BBM jenis premium di tingkat pengecer harganya mahal mas, mencapai Rp 13.000 perliter, naik Rp 3000 dari harga sebelumnya yang hanya Rp10 ribu," kata  Fauzi, warga Pulau/Kecamatan Raas, Rabu (19/11/2014).

Sementara BBM jenis solar di tingkat pengepul dijual Rp 9.000 perliter, dan di pengecer harganya dipatok Rp 11.000 perliter.

Padahal sebelumnya harga BBM jenis solar di tingkat pengepul hanya Rp 6500 dan di pengecer harganya Rp 7500 perliter.

Kenaikan harga BBM semua jenis di kepulauan, terjadi sejak diumumkannya kenaikan harga BBM bersubsidi oleh pemerintah.

Dengan dinaikkannya harga BBM oleh pemerintah, warga berharap tidak akan kenaikan lagi, karena harga BBM yang sudah ditetapkan oleh pemerintah sangat tinggi dan memberatkan bagi warga kepulauan yang rata-rata bekerja sebagai nelayan.

"Bagi kami, kenaikan harga BBM saat ini sudah terlalu tinggi, dan setelah ini mudah-mudahan tidak ada kenaikan lagi," pungkasnya.(riv)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini