TRIBUNNEWS.COM.BANDUNG, - Bidang Perempuan Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) mendesak pemerintah untuk lebih serius lagi dalam menanggulangi HIV/ AIDS dengan mengontrol peredaran dan penjualan kondom. Saat ini, menurut KAMMI masih mudah diakses oleh semua kalangan.
Pemerintah juga melakukan sosialisasi mengenai bahaya seks bebas dan HIV/ AIDS ke sekolah-sekolah, kampus-kampus, dan pemukiman-pemukiman secara berkala.
Dalam rangka memperingati Hari AIDS sedunia ini pun KAMMI, mengajak masyarakat Indonesia untuk menjauhkan diri dari seks bebas. Selain itu, menjauhkan diri dari hal-hal yang dapat mempengaruhi diri melakukannya seperti mengakses video, situs atau gambar-gambar hubungan seks.
"KAMMI juga mengimbau agar keluarga memberikan perhatian lebih kepada anggota keluarga khususnya para remaja agar terhindar dari pergaulan yang berdampak pada tindakan seks bebas," kata Ketua Humas PP KAMMI, Riyan Fajri, dalam rilis yang diterima Tribun Jabar, Senin (1/12/2014).