TRIBUNNEWS.COM,GRESIK - Arus Lalu Lintas (Lalin) kendaraan roda dua dan empat banyak dialihkan ke jalur lain sebab banjir luapan Kali Lamong sudah merendam 4 Kecamatan di beberapa Desa dan jalan utama akses Surabaya-Gresik, Minggu (21/12/2014).
Genangan air juga meluber di Jl Raya Boboh, Kecamatan Menganti yang menghubungkan Benowo, Surabaya dan sebaliknya, sehingga arus dialihkan melalui Pasar Menganti ke Jl Raya Dungos ke Jl Raya Boboh baru ke Jl Raya Iker-iker sampai ke Terminal Bunder.
"Untuk roda empat yang melintas di Jalan Raya Morowudi dilarang melintas sebab warga khawatir bangunan rumahnya terkena ombak, sedangkan roda dua harus turun," kata Kapolsek Cerme AKP Irianto saat memantau arus kendaraan di Pertigaan Morowudi, Kecamatan Cerme.
Selain Jl Raya Boboh ke Benowo, jalan lain juga ditutup yaitu Jl Raya Morowudi ke Jalan Raya Benjeng sampai Kecamatan Balongpanggang sebelah selatan, meski ada pengalihan, arus Lalin tetap lancar.