Laporan Wartawan Tribun Timur, Uming
TRIBUNNEWS.COM, SUNGGUMINASA - Seorang remaja, Muh Syawal (13), tenggelam setelah asyik berfoto bersama temannya di pinggir Sungai Tamanyelleng, Desa Tamanyelleng, Kecamatan Barombong, Gowa, provinsi Sulawesi Selatan, Minggu (11/1/2014).
Informasi di tempat kejadian perkara (TKP), korban bersama empat teman bermainnya asyik berfoto.
Korban mencoba masuk kedalam sungai untuk difoto. Namun tiba-tiba korban tertarik arus dasar sungai.
Saat berteriak minta tolong, keempat temannya sempat menarik, namun korban akhirnya tenggelam akibat arus sungai.