News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Polres Pidie Amankan 4 Tersangka Pengedar dan Pengguna Sabu-sabu

Editor: Budi Prasetyo
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kapolres Pidie, AKBP Sunarya SIK

TRIBUNNEWS.COM..PIDIE- Aparat kepolisian Polres Pidie mengamankan empat orang tersangka pengedar dan pengguna sabu–sabu antar kabupaten beserta barang bukti sabu seberat 602,54 gram, senjata senapan angin dan senjata air soft gun, pada Sabtu malam (17/1/2015).

Kapolres Pidie, AKBP Sunarya SIK, Selasa (20/1/2015) mengatakan, penangkapan empat orang pengedar dan pengguna sabu–sabu bedasarkan informasi dari masyarakat sekitar yang mulai resah dengan keberadaan mafia tersebut.

Empat tersangka pengedar dan pengguna barang haram jenis sabu–sabu ialah, MD (43) warga Arongan, Kecamatan Simpang Mamplam, Kabupaten Bireuen, AW (36) warga Gampong Keude, Kecamatan Idi Cut, Kabupaten Aceh Timur, MZ (20), warga Gampong Blang Dalam, Kecamatan Bandar Dua, Kabupaten Pidie Jaya, dan YH (37) Gampong Ulee Gle, Kecamatan Bandar Dua, Kabupaten Pidie Jaya.

“Penangkapan empat orang pengedar dan pengguna sabu–sabu tersebut kita lakukan di rumahnya masing – masing, setelah sebelumya anggota dari Satuan Narkoba menangkap MD (43),” kata Kapolres Pidie, AKBP Sunarya SIK.

Selanjutnya Kapolres Pidie, AKBP Sunarya SIK, mengimbau agar warga terus membantu aparat penegak hukum dalam memberikan informasi terkait pengedaran dan pengguna barang haram jenis narkotika dan lainnya. “Kita sangat berharap agar masyarakat selalu ikut berpartisipasi dalam memberantas narkoba dari tangan–tangan pelaku,” jelas Kapolres.

Keempat pengedar dan pengguna barang haram tersebut dikenakan Undang-undang No. 35 Tahun 2009, Pasal 112 ayat 2 Jo dan Pasal 114 tentang narkotika dengan hukuman maksimal seumur hidup dan minimal 12 tahun penjara. Kini keempat tersangka pengedar dan pengguna sabu tersebut mendekam di dalam tahanan Polres Pidie, guna melakukan proses penyelidikan dan penyidikan lebih lanjut. (NTMC)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini