News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kapolres Nunukan Bicara Radikalisme di Masjid LDII

Editor: Y Gustaman
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kapolres Nunukan AKBP Christian Tory (berdiri kedua dari kanan) bersama tokoh agama di Masjid LDII, Kecamatan Nunukan, Kalimantan Utara, Minggu (22/2/2015).

Laporan Wartawan Tribun Kaltim, Niko Ruru

TRIBUNKALTIM.COM, NUNUKAN - Kapolres Nunukan AKBP Christian Tory, Minggu (22/2/2015) mendapatkan kesempatan berceramah di depan jemaah di Masjid Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII), Kecamatan Nunukan, Kalimantan Utara.

“Saya kebetulan diundang Pimpinan LDII Nunukan untuk memberikan ceramah dan penyuluhan terkait kamtibmas (keamanan, ketertiban masyarakat) juga paham, aliran, kelompok radikalisme serta gerakannya,” ujar Christian.

Kapolres pada kesempatan itu berbicara panjang lebar mengenai ancaman dan bahaya terorisme termasuk Negara Iska Irak dan Suriah atau ISIS.

Menurutnya, pemahaman mengenai radikalisme ini untuk mengantisipasi dan mencegah masuknya faham radikalisme di lingkungan tempat tinggal masyarakat.

Ia berharap ceramahnya dapat menjadi wawasan untuk masyarakat sehingga muncul daya tangkal dan daya cegah masyarakat terhadap ancaman kelompok-kelompok radikal.

“Yang menyebarkan faham dan doktrin yang dapat mengganggu stabilitas kamtibmas serta mengancam keutuhan dan wibawa NKRI,” ujarnya.

Tak hanya berbicara terorisme dan ISIS, Kapolres pada kesempatan dimaksud juga menyampaikan ceramah mengenai narkotika, konflik etnis suku agama ras antar golongan maupun konflik antar kelompok TNI dan Polri.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini