News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Sambut Menteri Susi, Petambak Dipasena Hentikan Aktivitas Ekonomi

Editor: Budi Prasetyo
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti

TRIBUNNEWS.COM.TULANGBAWANG, - Ribuan petambak Bumi Dipasena menghentikan aktivitas ekonomi, menyambut kedatangan Menteri Kelautan dan Perikanan RI Susi Pudjiastuti ke Lampung.

Menurut Biro Ekonomi Persatuan Pengusaha Petambak Udang Wilayah (P3UW) Dipasena Imam Safei Rabu (4/3/2015) seluruh petambak di Dipasena, Tulangbawang difokuskan menyambut Susi.

"Dalam sehari kondisi normal sedikitnya panen sebanyak 20 ton yang terdistribusi ke sejumlah coldstorage seperti di Surabaya, Jakarta dan Bandarlampung," kata dia.

Namun demikian penghentian aktivitas ekonomi itu menurut dia, diterima dengan baik oleh sekitar 7.000 petambak yang ada di sana demi tujuan yang besar.

"Kami ini sudah hampir lima tahun budidaya secara mandiri sejak perusahaan PT Arum Wijaya Sakti (AWS) hengkang dari kawasan tambak ini," katanya.

Lebih lanjut ia mengatakan dengan kehadiran menteri Susi kondisi ekonomi para petambak di Dipasena diharapkan lebih baik lagi.

Menteri Susi dijadwalkan datang ke Kawasan Petambakan Bumi Dipasena pada pukul 10.00 WIB untuk bersilaturahmi dan meninjau secara langsung kondisi petambakan di sana. Sejak berhentinya Menteri Kelautan dan Perikanan RI sebelumnya Fadel Muhammad kawasan tambak udang tersebut tidak pernah mendapat perhatian dari pemerintah.(Kontributor Lampung, Eni Muslihah)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini